Sukses

Gerindra: Pak Prabowo Sedang Mencari Waktu Tepat Bertemu Elite PKS

Muzani juga menyebutkan bahwa Prabowo juga telah menangkap sinyal bahwa PKS akan mendekat.

 

Liputan6.com, Jakarta - Sekretaris Jenderal Partai Gerindra, Ahmad Muzani, mengakui bahwa PKS telah lama menjadi sahabat dari Gerindra dan selalu memberikan dukungan kepada Prabowo Subianto. Oleh karena itu, Gerindra percaya bahwa PKS akan bergabung dengan pemerintahan Prabowo-Gibran.

Muzani mengatakan PKS telah memberikan dukungan kepada Prabowo dua kali dalam Pilpres sebelumnya. Oleh karena itu, Gerindra telah menangkap sinyal-sinyal dari PKS dan sedang mempelajarinya.

"Ya PKS pernah memberi support dan dukungan kepada Pak Prabowo 2 kali setidaknya 2014 dan 2019 sehingga sinyal-sinyal PKS sudah kami tangkap dan kami pelajari,” kata Muzani pada wartawan, dikutip Minggu (5/5/2024).

Muzani juga menyebutkan bahwa Prabowo juga telah menangkap sinyal bahwa PKS akan mendekat. Saat ini, Prabowo sedang menunggu waktu yang tepat untuk bertemu dengan para elite PKS.

"Pak Prabowo juga sama sudah menangkap, sekali lagi Pak Prabowo perlu waktu sedang mencari momentum yang tepat,” kata Muzani.

Sebelumnya, Ketua Fraksi PKS di DPR, Jazuli Juwaini, mengatakan bahwa komunikasi antara PKS dan Prabowo telah terjalin sejak lama. Hal ini merupakan respons terhadap posisi PKS dalam pemerintahan periode 2024-2029, apakah akan bergabung dengan Prabowo-Gibran atau berada di luar pemerintahan.

Jazuli menegaskan bahwa PKS tidak pernah membatasi diri untuk bekerja sama dengan siapapun. Termasuk dengan pemerintahan Prabowo-Gibran yang merupakan rival dalam pilpres 2024.

PKS juga memiliki pengalaman dalam pemerintahan pada era SBY selama 10 tahun, serta sebagai oposisi pada era Jokowi selama 10 tahun.

Namun, keputusan mengenai posisi politik PKS masih menunggu Musyawarah Majelis Syura dan DPTP. Keputusan tersebut akan bersifat dinamis sesuai dengan kepentingan dan kemaslahatan bagi rakyat.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Respons PKS Ditolak Partai Gelora

Presiden PKS Ahmad Syaikhu merespons penolakan Partai Gelora terhadap pihaknya untuk bergabung dengan kubu Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Menurutnya, menjadi koalisi atau oposisi pemerintah bukan masalah.

“Bagi kami nggak masalah, mau di luar, di dalam, kami punya pengalaman tersendiri ya. Tetapi kebijakan untuk mengambil apakah itu di luar atau di dalam koalisi atau oposisi, sekali lagi ini dalam ranah Majelis Syuro atau Badan Pekerja Majelis Syura,” tutur Syaikhu di Pendopo Anies Baswedan, Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Selasa (30/4/2024).

“Saya sebagai Presiden PKS akan melaksanakan apapun kebijakan yang akan diambil oleh Majelis Syura,” sambungnya.

Syaikhu menyebut, sejauh ini komunikasi antara PKS dengan Partai Gerindra dan Prabowo Subianto terjalin dengan baik. 

“Ya mudah-mudahan nanti lah pada akhirnya akan ada hal-hal yang mungkin akan diumumkan juga,” jelas dia.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.