Sukses

Ryan Giggs Bongkar Rahasia Punya Karier Panjang di Manchester United

Legenda Manchester United Ryan Giggs membongkar rahasianya mampu memperkuat Setan Merah sebagai pemain selama hampir dua dekade.

Liputan6.com, Jakarta - Legenda Manchester United Ryan Giggs membongkar rahasia dirinya punya karier sepak bola panjang bersama klub raksasa Liga Inggris.

Mantan pemain berusia 50 tahun itu menilai ada sejumlah hal kunci yang harus dimiliki pesepak bola agar kiprahnya langgeng di lapangan hijau.

Seperti diketahui, Ryan Giggs menghabiskan seluruh karier profesionalnya di level senior bersama Setan Merah. Dia bermain untuk tim utama Manchester United sejak debut pada 1991 hingga akhirnya gantung sepatu pada 2014 silam.

Praktis, Ryan Giggs aktif memperkuat Setan Merah sebagai pemain selama hampir dua dekade, hingga nyaris menginjak usia 41 tahun.

Situs Transfermarkt mencatat pria kelahiran 29 November 1973 itu telah tampil dalam 961 pertandingan lintas ajang serta memberi kontribusi 167 gol dan 254 assists bagi MU.

Sebanyak 36 trofi juga sempat dipersembahkan Ryan Giggs sepanjang kariernya di Manchester United. Deretan piala itu termasuk 13 gelar Liga Inggris, 4 trofi Piala FA, hingga 2 gelar Liga Champions.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Rahasia Karier Panjang Ryan Giggs di MU

Ryan Giggs yang tengah mengunjungi Jakarta sembari menyapa penggemar pun mengungkap alasan dia bisa punya karier sepak bola panjang bersama Manchester United. Menurutnya, rasa menikmati pekerjaan serta semangat tinggi untuk berlatih menjadi alasan dirinya tetap moncer membela Setan Merah hingga kepala empat.

"Ada banyak alasan mengapa saya bermain sangat lama (sebagai pesepak bola). Saya rasa hal yang sama juga berlaku buat para pemain muda. Mereka harus terus berlatih," ucap Giggs kepada penggemar dan awak media dalam konferensi pers peluncuran Maybank Kartu Kredit Manchester United di kawasan Senayan, Jakarta, Sabtu (18/5/2024).

"Jangan berhenti mencoba menjadi lebih baik, jangan pernah berhenti belajar, dan jangan merasa tua untuk mempelajari trik-trik baru," kata Giggs lagi.

"Saya juga merasa, hal terpenting yang menjadi alasan saya bermain sangat lama di sepak bola itu karena saya sangat menikmatinya. Saya selalu menikmati sesi latihan, saya menikmati tiap menit yang saya mainkan di Old Trafford. Dan saya rasa, ketika seseorang menikmati yang dikerjakan, dia jadi bisa tampil lebih baik," tandasnya.

3 dari 3 halaman

Ryan Giggs Juga Pernah Jadi Pelatih

Selain menjadi pemain di Manchester United, Ryan Giggs juga sempat melanjutkan kiprahnya di Old Trafford dengan peran berbeda pasca gantung sepatu.

Mantan pesepak bola asal Wales itu menjajal karier kepelatihan lewat jabatan asisten manajer MU selama kurang lebih 2 tahun, terhitung sejak 2014 hingga 2016.

Setelahnya, Giggs pulang ke Wales untuk menjadi juru taktik tim nasional. Dia pun mengaku punya keinginan kembali ke kursi manajer setelah mundur dari jabatannya di Timnas Wales pada 2022 silam.

"Semoga saja (ada kesempatan untuk kembali jadi pelatih) karena saya menikmati masa-masa ketika saya melatih Manchester United selama dua tahun sebagai asisten (periode 2014-2016)," ujar Ryan Giggs di hadapan awak media dan penggemar, Sabtu (18/5/2024).

"Kemudian saya juga sempat melatih negara saya (Timnas Wales) yang sangat saya cintai dan nikmati. Ya saya berharap dalam waktu dekat, semoga saya bisa kembali ke kursi pelatih," tambah pria kelahiran 1973.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.