Sukses

Saling Sindir dengan Yenny Wahid, Cak Imin: Itu Masa Lalu, Jangan Dibahas

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar enggan memperpanjang saling sindir antara dirinya dengan putri KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur) Yenny Wahid.

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar enggan memperpanjang saling sindir antara dirinya dengan putri KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur) Yenny Wahid.

Dia hanya menyebut jika konfliknya dengan Yenny Wahid hanyalah persoalan masa lalu.

"Itu masa lalu semua, jangan dibahas yang penting kedepan lebih baik," kata Cak Imin saat ditanya wartawan, usai acara deklarasi capres 2024 Perempuan NU, di kawasan Jakarta Utara, Sabtu (25/6/2022).

Cak Imin mengatakan pihaknya lebih baik fokus untuk memenangkan PKB pada pemilu 2024 nanti.

"Iya itu masa lalu, ya sudah jangan dibahas. Yang penting rebut hari rakyat, rebut suara sebanyak-banyaknya memenangkan pemilu," ucapnya.

Sebelumnya, hubungan Ketua Umum (Ketum) PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin dengan anak Presiden RI ke-4 Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, Zannuba Ariffah Chafsoh alias Yenny Wahid kembali memanas.

Kali ini, Cak Imin menegaskan Yenny Wahid bukan bagian dari PKB namun kerap menyerang partainya.

"Yenny itu bukan PKB, bikin partai sendiri saja gagal lolos, beberapa kali pemilu nyerang PKB enggak ngaruh, PKB malah naik terus suaranya,” tulis Cak Imin yang telah disesuaikan, di akun resmi twitternya pada, Kamis (23/6/2022).

Pria yang menjabat sebagai Wakil Ketua MPR ini meminta Yenny tidak ikut campur pada urusan PKB dan fokus pada partai yang dibentuk oleh Yenny sendiri.

"Jadi ngapain ikut-ikut ngatur PKB, hidupin aja partaimu yang gagal itu, PKB sudah aman nyaman kok," kata Cak Imin.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Dibalas Yenny Wahid

Cuitan itu pun dibalas oleh Yenny melalui twitter resminya. Dia meminta Cak Imin tidak sakit hati alias Baper.

Ia membeberkan bahwa dirinya buka bagian dari PKB.

"Inggih Cak. Tapi ndak usah baper to, Cak. Dan memang benar, saya bukan PKB Cak Imin. Saya kan PKB Gus Dur," cuit Yenny.

Yenny lantas menyindir Cak Imin yang juga tidak bisa membentuk partai sendiri, melainkan hanya merebut PKB dari Gus Dur.

“Cak Imin juga belum tentu lho bisa bikin partai sendiri kan bisanya mengambil partai punya orang lain. Peace, Cak,” tulis Yenny.

3 dari 3 halaman

Kerap Berseberangan

Diketahui, Cak Imin hubungan antara keluarga Presiden RI ke-4 Abdurrahman Wahid atau Gus Dur dan Cak Imin memang tak mulus.

Meski Cak Imin adalah keponakan Gus Dur, kedua kerap berseberangan pandangan politik.

Belakangan, Yenny Wahid disebut sempat meminta para politikus tidak memaksakan diri maju pada Pilpres 2024, khususnya bagi politikus yang hasil surveinya tidak tinggi.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.