Sukses

Sibuk Kerja dan Belakangan Jarang Urus Gala Sky Andriansyah, Fuji: Aku Mesti Kejar Cita-cita Ku

Kata Fuji soal kesibukannya saat ini dan jarang mengurus Gala Sky Andriansyah.

Liputan6.com, Jakarta Sejak namanya dikenal publik, Fuji mulai kebanjiran job mulai dari menjadi bintang tamu acara televisi dan YouTube, endorsment dan yang terbaru syuting film layar lebar. Padahal awalnya, Fuji sempat berkomitmen untuk mengasuh Gala Sky Andriansyah, pasca kecelakaan maut yang merenggut nyawa kakaknya, Bibi Andriansyah dan Vanessa Angel.

Terkait hal itu pemilik nama asli Fujianti Utami Putri menjelaskan, sesibuk apapun dirinya masih punya waktu untuk mengurus Gala Sky Andriansyah meski tak seperti dulu.

"Enggak sih, hanpir tiap hari aku masih ketemu tapi enggak 24 jam kayak dulu," kata Fuji ditemui di PA Jakarta Barat, Rabu (8/2/2022).

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Kejar Cita Cita

Tak dipungkiri Fuji, saat ini ia sedang memupuk kariernya di dunia hiburan tanah air. Ia tak mau menyia-nyiakan waktu mudanya hanya untuk berfoya-foya.

"Karena kan aku mesti kejar cita-cita aku, aku punya kehidupan, aku masih muda," kata Fuji lagi.

3 dari 4 halaman

Ada Ibunya

Fuji menjelaskan, meski tidak ada dirinya masih ada yang mengurusi Gala Sky Andriansyah yakni neneknya. Fuji menyebut keponakannya sangat lengket dengan ibunya..

"Dan sebenarnya Gala masih ada Oma nya yang bisa pantau. Nempel banget sama Oma tiap hari benar-benar enggak mau ditinggal sama Omanya," kata Fuji.

4 dari 4 halaman

Syuting Film

Terkait kesibukannya saat ini,  Fuji mengaku sedang syuting film layar lebar. Bahkan ia rela cuti kuliah demi film pertamanya itu. 

"Jadi, kayak sayang aja gitu. Kesempatan enggak datang dua kali karena aku ngejar karier dulu," katanya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.