Sukses

Anies Ceritakan Suasana Keprihatinan Surya Paloh Usai Johnny G. Plate Tersangka

Bakal calon presiden dari Partai NasDem, Anies Baswedan, menceritakan suasana keprihatinan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh usai Sekjennya, Johnny G. Plate, ditetapkan sebagai tersangka korupsi BTS Kominfo oleh Kejaksaan Agung hari ini.

Liputan6.com, Jakarta - Bakal calon presiden dari Partai NasDem, Anies Baswedan, menceritakan suasana keprihatinan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh usai Sekjennya, Johnny G. Plate, ditetapkan sebagai tersangka korupsi BTS Kominfo oleh Kejaksaan Agung hari ini.

“Saya bangga dengan Bang Surya Paloh, saya rasakan suasana keprihatinan. Tapi yang saya rasakan ada sisi lain yaitu seorang yang konsisten dalam memegang komitmen,” kata Anies kepada awak media di NasDem Tower Jakarta usai bertemu Surya Paloh, Rabu (17/5/2023).

Anies meyakini, kejadian ini adalah konsekuensi atas hal yang sudah dipilih oleh Surya Paloh. Dia pun bangga karena Surya Paloh mengaku terus akan terus berkomitmen untuk menuntaskan ujian dan badai yang mendera partainya.

“Betapa pun besarnya ujian, Bang Surya tetap berkomitmen atas tantangan yang dipilih. Saya bangga memiliki abang seperti Bang Surya,” ujar mantan gubernur DKI ini.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Berani Bersikap

Anies percaya, ketegaran sikap Surya Paloh adalah jalan seorang nasionalis sejati yang berani bersikap. Walaupun, banyak omongan di luar sana yang berbeda namun tetap berjuang untuk kebhinekaan.

“Seorang nasionalis sejati mengambil sikap untuk menyatakan kepada semua bahwa di negeri ini ada kesetaraan dan kesempatan, seorang menyatakan dengan lantang untuk menghormati kebhinekaan dengan menjaga persatuan,” Anies memungkasi.

Diketahui, Anies melangsungkan pertemuan tertutup dengan Surya Paloh selama lebih kurang dua jam. Hal itu dilangsungkan usai Surya Paloh menyampaikan sikapnya atad penetapan tersangka terjadap Johhny Plate yang juga merupakan menteri komunikasi dan informatika.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini