Sukses

Kakak Virgoun Kritik Huru-hara Perceraian Inara Rusli: Drama Ini Terlalu Menyita Waktu

Kakak Virgoun, Febby Carol, berharap kemelut perceraian Inara Rusli segera berakhir karena kebanyakan drama sekaligus terlalu menyita waktu.

Liputan6.com, Jakarta Drama perceraian Virgoun dan Inara Rusli belum menemukan titik terang. Terkesan berlarut-larut dan melelahkan malah menimbulkan wacara baru agar keduanya rujuk saja demi anak-anak.

Kakak Virgoun, Febby Carol menyarankan adiknya dan Inara Rusli duduk bersama untuk mencari titik tengah konflik rumah tangga yang sudah berbulan-bulan ini. Perkara hasil akhirnya rujuk atau pisah, harus tetap dihormati.

“Waktu awal adik saya ibaratnya: Ya sudah, pisah saja. Kita balikin lagi ke mereka. Kalau memang adik saya masih ada rasa cinta dan mau bertahan, silakan. Tapi, kalau memang keputusannya kayaknya sudah deh. Selesai. Ya, sudah,” katanya.

Melansir dari video wawancara di kanal YouTube Intens Investigasi, Sabtu (30/9/2023), Febby Carol menyebut drama perceraian ini terlalu menyita waktu dan energi yang luar biasa bagi kedua pihak.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Drama Ini Terlalu Menyita Waktu

“Akhirnya ya sudah, kita ikuti apa mau adik saya. Kita kan, setiap harinya, mencoba untuk lebih baik. Ibaratnya kita berdoa kan seperti itu. Jadi pada akhirnya, ya sudah kayaknya drama ini terlalu menyita waktu dan luar biasa,” Febby Carol menjelaskan.

Ia menampik tudingan jadi “kompor” dalam rumah tangga Virgoun dan Inara Rusli. Berkali Febby Carol mencoba mengontak keduanya agar segera menyelesaikan masalah secara baik-baik.

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

3 dari 4 halaman

Kalau Kalian Mau Kembali, Silakan

“Aku cuma WhatsApp: Kalau memang masih ada rasa cinta kalian berdua, aku tidak menghalangi. Kalau kalian mau kembali, silakan. Aku tidak masalah dan aku mendukung,” ungkapnya.

Febby Carol menduga, Virgoun dan Inara Rusli butuh waktu untuk berpikir jernih agar drama rumah tangga ini mencapai solusi yang melegakan kedua pihak. Ia berharap apapun keputusannya nanti, alangkah baiknya tetap jadi saudara.

 

4 dari 4 halaman

Hatiku Sudah Berdamai

“Seandainya memang sudah tidak bisa lagi, alangkah baiknya menjadi saudara. Sudah kita akhiri drama ini. Kita tutup dengan hal baik, itu saja. Mungkin mereka perlu berpikir, perlu waktu dan mungkin masih ada rasa kesal atau apa terserah mereka sih,” ujar Febby Carol.

Jauh di lubuk hatinya, Febby Carol ingin melihat Virgoun dan Inara Rusli berdamai karena bagaimanapun korban perceraian adalah anak-anak. “Tapi yang penting dari aku, hatiku sudah berdamai,” ia mengakhiri.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini