Sukses

Selalu Melahirkan Normal hingga Anak ke-4, Ini Tips Nadia Mulya

Nadia Mulya senang berbagi pengetahuan seputar kehamilan yang telah dijalaninya selama ini.

Liputan6.com, Jakarta Nadia Mulya sedang mengandung anak keempatnya. Padahal, usia dari presenter sekaligus model itu sudah tidak bisa dibilang muda lagi. Hebatnya lagi, kelahiran ketiga anak sebelumnya selalu dilakukan secara normal dan ke depannya, dirinya juga ingin melahirkan normal. 

Dengan jam terbang yang tinggi membuat Nadia Mulya padat ilmu, terutama mengenai soal kehamilan. Istri Dastin Mirjaya Mudijana ini mengakui senang berbagi pengetahuan soal kehamilan yang telah dijalaninya selama ini. Media sosial semakin memudahkannya untuk berbagi ke ibu-ibu hamil lainnya.

"Melahirkan juga kemarin tiga-tiganya normal, ini juga insyaallah normal. Proses menyusui juga rata-rata dua tahun semua. Aku senang banget jadi seorang ibu, pengalamannya selalu menyenangkan dan aku juga suka sharing. Makanya aku kepikiran ya sudahlah ada sosial media aku banyak cerita di Instagram dan aku juga bikin blog," ucapnya di acara Wealth Wisdom di The Ritz Carlton Pacific Place Mall Jakarta, Rabu (5/9/2018).

"Ternyata responsnya banyak banget. Aku perhatiin sekarang makin banyak orang hamil di usia yang udah enggak muda lagi. Mungkin mereka fokus karier, jadi banyak banget yang tanya sama aku. Jadi aku senang bisa ngasih input berdasarkan pengalaman aku waktu masih hamil di usia 20-an dan sekarang di usia 30-an," kata Nadia Mulya.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Berbagi

Selain senang berbagi tentang kehamilan, dirinya juga berbagi soal olahraga yang dilakukannya selama ini. Kandungan dalam perutnya tidak menghentikannya untuk berolahraga. Terlebih lagi, olahraga yang dilakukan tidak biasa. 

"Kalau aku kan memang sudah mencoba kayak yoga, senam enggak cocok, aku senang olahraga yang high impact berkeringat. Waktu hamil yang ketiga aku cross fit. Sampai sekarang aku juga masih, bahkan di rumah aku ada barbel aku masih olahraga," jelasnya.

"Terus aku kemaren aku nyoba olahraga baru yaitu boxing, tapi boxing yang memang aman untuk ibu hamil karena kita enggak sparing, ada punch bag-nya sendiri. Jadi emang seneng banget olahraga, momen untuk aku juga mencoba olahraga yang baru. Lagi hamil ya kesempatan buat aku nyoba-nyoba dan aku dokumentasiin aku mau sharing," kata dia lagi.

 

3 dari 3 halaman

Pengalaman

Kegiatan olahraga yang dilakukannya pun bukan tanpa alasan. Dari pengalamannya, olahraga mampu melancarkan kelahiran anaknya selama ini. Selain sehat, ternyata olahraga juga baik untuk proses penyembuhan pascamelahirkan. 

"Karena pengalaman aku adalah dengan aku olahraga aku ngelahirinnya tuh lancaran. Bahkan kata dokter aku pas kemarin yang ketiga itu, aku bukaan belom lengkap anaknya udah keluar. Karena katanya waktu aku baru latihan dorong udah keluar, itu tempat tidurnya belum dirapiin. Jadi katanya ini memang dampak baik dari olahraga, dan kalau olahraga untuk bisa kembali sehat kembali recovery-nya cepet," pungkasnya.

Sumber: Kapanlagi.com

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini