Sukses

Bisnis Ini Jadi Andalan Emiten Jaringan Bioskop CGV saat Pandemi COVID-19

Emiten jaringan bioskop CGV, PT Graha Layar Prima Tbk (BLTZ) memiliki sejumlah usaha yang akan dioptimalkan di tengah pandemi COVID-19.

Liputan6.com, Jakarta - Emiten jaringan bioskop CGV, PT Graha Layar Prima Tbk (BLTZ) memiliki rencana kerja sepanjang 2021. Salah satu yang menjadi andalan ialah penayangan film box office.

"Bisnis di 2020 menjadi pelajaran berharga bagi kita semua untuk tetap bertahan pada bisnis kami. Bisnis bioskop tentu saja dipengaruhi suplai utama produk kami yakni film," kata Head of Operation PT Graha Layar Prima Tbk, Diana Abbas secara virtual, Kamis (22/7/2021).

Selain itu, Diana mengaku pihaknya selalu berupaya memberikan edukasi kepada masyarakat terkait protokol kesehatan yang diterapkan sehingga keamanan dan kenyamanan saat menoton menjadi perhatian utama.

"Operasional kami tetap berjalan aman sesuai dengan protokol kesehatan pada saat penayangan film dilakukan. Mudah-mudahan kondisi semakin membaik dan film lain yang direncanakan bisa ditanyakan sesuai rencana," ujarnya.

Selain itu bisnis makanan juga menjadi konsentrasi perseroan. Memanfaatkan platform online, Graha Layar Prima menegaskan pihaknya akan tetap menjalankan bisnis ini pada 2021.

"Kami juga akan memaksimalkan RnD dengan trend serta melakukan penjualan secara online dan offline," tuturnya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Rilis Promo

Perseroan juga merilis promo untuk menarik minat masyarakat, serta bekerjasama dengan beberapa pihak terkait produk yang berhubungan langsung dengan film yang tengah menjadi perhatian.

"Kami juga melakukan bisnis yang berbeda dengan menawarkan bioskop sebagai tempat untuk melakukan event secara tertutup dan terbatas. Seperti, product launching, wedding proposal dan birthday serta conference E-meeting," katanya.

Pembelian tiket juga bisa dilakukan secara online untuk mencegah terjadinya kontak fisik dan selalu menjaga jarak.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.