Sukses

Top 3: Maukah Capres Bangun IKN Nusantara? Ini Jawabannya

Berikut ini tiga artikel terpopuler di kanal bisnis Liputan6.com pada Sabtu (28/10/2023). Salah satunya mengenai keberlanjutan pembangunan IKN Nusantara.

Liputan6.com, Jakarta - Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) menegaskan bahwa pemerintah berkomitmen untuk menjamin keberlanjutan pembangunan IKN di tahun politik. Oleh karena itu, investor tak perlu ragu.

Selain itu, ketiga paslon Capres-Cawapres telah menyampaikan dokumen visi, misi dan program kerjanya bila terpilih nanti. Pasangan Prabowo-Gibran berkomitmen untuk melanjutkan proyek IKN Nusantara.

Bagaimana dengan pasangan lain?

Artikel mengenai kepastian keberlanjutan pembangunan IKN Nusantara meskipun ganti presiden ini menjadi salah satu artikel yang banyak dibaca. Selain itu masih ada beberapa artikel lain yang layak untuk disimak.

Lengkapnya, berikut ini tiga artikel terpopuler di kanal bisnis Liputan6.com pada Sabtu (28/10/2023):

1. Otorita IKN Pede Semua Capres Mau Lanjutkan Pembangunan Ibu Kota Baru

Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) menegaskan bahwa pemerintah berkomitmen untuk menjamin keberlanjutan pembangunan IKN di tahun politik. Proyek ibu kota baru ini juga diklaim mendapat dukungan penuh dari seluruh calon presiden dan calon wakil presiden (Capres/Cawapres) yang bakal bersaing di Pilpres 2024.

Deputi Bidang Pendanaan dan Investasi Otorita IKN Agung Wicaksono mengatakan, masyarakat terutama para investor tidak perlu ragu akan keberlanjutkan pembangunan IKN ke depan.

Simak artikel selengkapnya di sini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

2. Cara Cetak Kartu Ujian CPNS 2023 dan PPPK

Para pelamar CPNS 2023 dan PPPK telah menuntaskan tahapan awal seleksi CPNS. Sejumlah instansi sudah selesai melakukan pengumuman seleksi CPNS 2023 dan masa sanggahnya.

Lantas, peserta seleksi CPNS 2023 harus mulai mempersiapkan diri untuk melalui tahapan berikutnya, yaiut tes SKD CPNS.

Hanya saja, para peserta wajib mencetak kartu ujian CPNS PPPK 2023. Kartu ujian ini adalah syarat penting untuk mengikuti tahapan seleksi selanjutnya, termasuk Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) bagi CPNS dan Seleksi Kompetensi bagi pelamar PPPK.

Simak artikel selengkapnya di sini

3 dari 3 halaman

Takdir Prabowo-Gibran Bawa Indonesia Mirip Serial Naruto, Ini Buktinya

Warganet kembali menyambung-nyambungkan kisah cerita fiksi dengan Indonesia. Kali ini sasarannya adalah Prabowo-Gibran Rakabuming Raka yang disandingkan dengan di anime Naruto.

Upaya cocokologi ini juga menyandingkan antara Indonesia dan Konoha, sebuah daerah di serial anime Naruto. Ada teori buatan warganet yang membandingkan Prabowo sebagai Sasuke, Gibran senagai Boruto, dan Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai Naruto.

Akun Instagram @berita_jepang meyampaikan cocokologinya. Sang narator video singkat yang diunggahnya pun membeberkan sejumlah poin-poin kemiripannya.

Simak artikel selengkapnya di sini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini