Manchester United Merana di Akhir Tahun, Ten Hag Desak Pemain Lakukan 2 Hal Ini

Manchester United makin merana jelang dua laga terakhir di akhir tahun. MU menelan kekalahan 0-2 lawan West Ham yang jadi ke-13 musim ini. Apa solusi Ten Hag?

oleh Defri Saefullah diperbarui 24 Des 2023, 15:00 WIB
Manajer Manchester United Erik ten Hag berjalan melintasi lapangan usai pertandingan Liga Inggris melawan West Ham United di London Stadium, Sabtu, 23 Desember 2023. MU kalah 0-2 dari West Ham. (Ben Stansall / AFP)

Liputan6.com, Jakarta Manchester United menunjukkan tanda-tanda loyo menjelang akhir tahun 2023. Ada dua pertandingan lagi yang harus dilakoni di akhir tahun, tapi MU malah kalah lagi.

Kekalahan terakhir Man Utd ditorehkan saat takluk 0-2 dari West Ham di pekan ke-18 Liga Inggris, Sabtu (23/12/2023) kemarin. Dua gol dari Jarred Bowen dan Mohammed Kudus hancurkan asa MU untuk bangkit.

Jelang melawan West Ham, Manchester United tampak sumringah karena sukses imbangi Liverpool 0-0. Namun ternyata Setan Merah tak setangguh itu dan kembali menelan kekalahan yang menjadi ke-13 musim ini.

Manajer MU Erik Ten Hag pun meminta 2 hal ini dilakukan pemain agar bisa bangkit. Dia khawatir krisis yang dialami pemain Manchester United bisa berkepanjangan.

"Kami masih memainkan dua laga lagi pekan ini tapi kami tak boleh mengasihani diri sendiri. Tak seorangpun," ujar Ten Hag seperti dikutip Metro.

"Kami harus bertanggung jawab. Kalau Anda pemain Manchester United, Anda harus melakukannya bersama. Semua pemain harus bisa diandalkan dan ambil tanggung jawab."

 

2 dari 5 halaman

Ten Hag soal Kemampuan Cetak Gol Man Utd yang Buruk

Bek Manchester United Jonny Evans dan Aaron Wan-Bissaka setelah pertandingan Liga Inggris melawan West Ham United di London Stadium, Sabtu, 23 Desember 2023. MU kalah 0-2 dari West Ham. (Ben Stansall / AFP)

 

Ten Hag juga menjawab soal kemampuan pemain MU yang kesulitan cetak gol. Lagi, Ten Hag pasang badan untuk pemainnya.

"Mereka mampu cetak gol. Saya tahu marcus Rashford dapat cetak gol, Rasmus Hojlund bisa cetak gol, Antony bisa cetak gol, Alejandro Garnacho bisa cetak gol, Bruno Fernandes bisa cetak gol, Scott McTominay bisa cetak gol," beber Ten Hag.

"Kami punya kemampuan cetak gol di skuad kami dan juga dari bola mati. Di momen ini, kami tak melakukannya."

 

3 dari 5 halaman

Ten Hag Desak Pemain Keluarkan Seluruh Kemampuan

Gelandang Manchester United, Scott McTominay (kiri) menguasai bola di depan gelandang West Ham United, Tomas Soucek pada laga pekan ke-18 Liga Inggris 2023/2024 di London Stadium, London, Sabtu (23/12/2023). (AP Photo/Kirsty Wigglesworth)

 

Ten Hag juga mendesak seluruh pemain untuk mencurahkan pikiran dan fokus untuk mencetak gol.

"Kami harus kompak, tapi mereka juga harus percaya diri bisa melakukannya, dimana mereka harus ada di posisi seharusnya, posisi dimana Anda cetak gol yaitu di kotak penalti, utamanya di di kotak penalti," ujarnya.

"Di sanalah posisi yang harus Anda berada sebagai striker. Kami menyerang dengan 11 pemain, jadi satu diantara mereka cetak gol."

 

4 dari 5 halaman

Rasmus Hojlund Ditarik Keluar, Kenapa?

Manchester United menelan kekalahan 0-2 dari West Ham United pada laga pekan ke-18 Premier League di London Stadium, London, Sabtu (23/12/2023) malam WIB. (AP Photo/Kirsty Wigglesworth)

 

Ten Hag juga menjelaskan mengapa sudah menarik keluar Rasmus Hojlund. Dia mengatakan sang pemain sempat sakit pekan ini.

"Saya pikir Rasmus Hojlund punya karakter sangat kuat dan bisa mengatasi tekanan ini," katanya.

"Saya menarik dia keluar, dia sempat sakit pekan ini. Dia sedikit kurang bertenaga. Dalam hal ini, saya menjaga dia."

5 dari 5 halaman

Peringkat Manchester United

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya