Sukses

Cleopatra Djapri Eks JKT48 Dirujak Warganet Usai Cari ART dengan Tugas Seabrek tapi Gaji Kecil

Iklan pencarian ART yang dibagikan oleh Cleopatra Djapri di Facebook lantas viral di X lantaran warganet menilai mantan anggota JKT48 generasi pertama itu sangat tidak manusiawi.

Liputan6.com, Jakarta - Media sosial X baru-baru ini diramaikan oleh unggahan sebuah akun yang menyorot nama Cleopatra Djapri eks JKT48 yang tengah mencari asisten rumah tangga (ART).

Iklan pencarian ART yang dibagikan oleh Cleopatra Djapri di Facebook lantas viral di X lantaran warganet menilai mantan anggota JKT48 generasi pertama itu sangat tidak manusiawi.

Pasalnya, dengan gaji yang dianggap sangat kecil tersebut dia mencantumkan deretan tanggung jawab yang sangat banyak untuk ditangani.

"Saya mencari ART beberes momong untuk KERJA DIRUMAH SAYA," begitu bunyi awal iklan yang dibagikan Cleopatra eks JKT48 di Facebook.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Gaji 1,7 Juta

Unggahan yang dibagikan akun X @nurultryani itu menampilkan tangkapan layar dari iklan yang dipajang Cleopatra Djapri di akun Facebook-nya. Dari tangkapan layar tersebut terlihat bahwa beban tugas yang diberikan memang sangat banyak.

Tidak hanya syarat-syarat seperti bisa masak, mencuci, hingga mengurus anak. Dia juga menulis keterangan bahwa gaji akan ditahan selama 3 bulan dan akan dibayar semua pada bulan ke-4.

"Dear Mbak Cleopatra, gaji 1,7 juta per bulan dengan kerjaan seabrek + ditagan gaji 3 bulan kamu dzolim!!!!" cuit pemilik akun X tersebut.

3 dari 4 halaman

Sebut Sering Dapat Drama ART

Cleopatra sendiri beralasan penahanan gaji selama 3 bulan itu disebabkan drama ART sebelumnya yang mengundurkan diri setelah seminggu bekerja. Disebut olehnya, itu menjadi ajang "percobaan" sebelum memutuskan lanjut atau keluar.

"alasan kenapa ditahan, biar cobain kerja sama saya 3 bulan, kalau sekiranya dalam waktu 3 bulan ngerasa gak sanggup boleh BERHENTI, bukan baru SEMINGGU MINTA BERHENTI," tulisnya di poin nomor 5.

4 dari 4 halaman

Hujatan Warganet

Loker seram tersebut sontak mendapat respons berupa hujatan warganet. Cleopatra sampai disebut dzolim dan mempraktikkan perbudakan modern dari unggahannya tersebut.

"dzolim amat mbak nyari nanny + art tapi gaji cuma 1.7 juta, mana ditahan 3 bulan ckckckckck," komentar salah satu pengguna Facebook.

"Perbudakan modern bosssss," kata pengguna Facebook lain.

"Kayak kumpenik kak 😵‍💫 @cleopatra_japri," tambah yang lain melalui media sosial X.

"kerja apa dikerjain 😂 buset dah kerjaan seabrek tapi gaji nya di bawah umr jogja, ada ada aja nijh ex-idol ibukota 🤣," cuit salah satu pemilik X di kolom komentar.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini