Sukses

Menjaga Etika dalam Dunia Digital Sejak Usia Dini

Perkembangan Dunia Digital Beri Pengaruh dalam Berbagai Aspek.

Liputan6.com, Makassar - Dewasa ini, perkembangan dunia digital yang pesat perlu disikapi dengan bijak. Setiap orang dituntut untuk mengedepankan berbagai aspek sehingga media digital dapat digunakan dengan tepat termasuk para generasi muda.

Menyadari hal tersebut, Kementerian Komunikasi dan Siber Kreasi memberikan pelatihan materi kepada kepada para peserta Didik SMP Kelas 8 se-Kota Makassar.

Dengan menghadirkan pemateri Kepala Bidang Pengembangan Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Kota Makassar, Muhammad Guntur Kemudian Dosen UC & Mentor #KelasBebasBicara Cipta Canggih Perdana, serta Ketua MKKS SMP Negeri Kota Makassar, Hijriah Enang.

Kepala Bidang Pengembangan Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Kota Makassar, Muhammad Guntur, mengatakan, internet ini adalah satu anugerah namun ini bisa menjadi bencana.

"Kenapa bisa ini menjadi bencana manakala teknologi hanya bisa mengendalikan manusia, tanpa jiwa-jiwa yang beretika. Etika hadir sebagai seorang bijak, yang mengingatkan kembali hakikat teknologi sebagai anugerah bagi manusia," jelasnya

Ia menambahkan, etika digital ditawarkan sebagai pedoman menggunakan berbagai platform digital secara sadar, tanggung jawab, berintegritas, serta menjunjung nilai-nilai kebajikan.

"Etika digital juga dibutuhkan, dalam berinteraksi, berpartisipasi, bertransaksi, dan berkolaborasi dengan menggunakan media digital," ucapnya. 

 

Simak juga video pilihan berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.