Sukses

Ringroad Utara Yogya Ambles 30 Cm, Lalu Lintas Dialihkan

Imbas amblesnya Ringroad Utara Yogyakarta membuat jalan tersebut ditutup. Perbaikan dilakukan dengan memberi kerikil dan tanah.

Liputan6.com, Yogyakarta - Imbas amblesnya Ringroad Utara Yogyakarta membuat jalan tersebut ditutup. Alhasil, kendaraan yang akan melintasi harus berputar atau mencari alternatif jalur lain.

"Amblesnya jalan sebelah barat RS Jogja International Hospital terjadi pada pagi tadi. Jalan ambles mencapai 30 cm.  Terjadinya jam 05.00 WIB pagi. Kita cek masih kecil, terus ada yang lapor ambles kedalaman 30 cm. Ya sudah kita tutup dulu," kata Kasatlantas Sleman Dedi S di lokasi, Senin (03/03/2014).

Kendaraan berat yang akan melintas ke Ringroad Utara dialihkan ke Ringroad Selatan. "Truk- truk besar akan dialihkan ke jalur selatan. Karena nggak mungkin lewat sini. Ini berlaku sampai selesai pengerjaan perbaikan," urai Dedi.

Pemerintah daerah setempat melalui Dinas PU kini tengah melakukan perbaikan, dengan memberi kerikil dan tanah di bagian yang ambles.

Menurut Dedi, setelah perbaikan jalan dengan menguruk tanah dan kerikil selesai, hanya mobil pribadi yang boleh melintas. Sementara truk dan kendaraan berat tetap dialihkan ke jalur selatan.

"Nanti kalau proses urug selesai, hanya mobil pribadi yang boleh melintas.  Truk dan sejenisnya tetap tidak boleh lewat," tukas Dedi. (Yus Ariyanto)

 

Lihat Juga:

[VIDEO] Banjir, Lantai Rumah Warga di Pasar Minggu Amblas

Sinkhole di Halaman Hampir `Telan` Trampolin Bocah

[VIDEO] Jalan Pantura Subang Ambles, Lalin Padat Sepanjang 3 Km

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.