Sukses

Prediksi Liga Inggris Crystal Palace vs Arsenal: Adu Strategi 2 Jebolan The Gunners

Laga Crystal Palace vs Arsenal pada pekan ke-31 Liga Inggris akan menjadi adu strategi dua manajer jebolan The Gunners.

Liputan6.com, London - Laga Crystal Palace kontra Arsenal akan menutup pekan ke-31 Liga Inggris. Pertandingan ini akan dimainkan di Selhurst Park, London, Selasa (5/4/2022) pukul 02:00 WIB.

Crystal Palace sedang menikmati masa yang baik saat ini di bawah asuhan manajer Patrick Vieira. The Eagles menahan imbang juara bertahan dan pemimpin klasemen Manchester City 0-0 pada 15 Maret lalu.

Lima hari kemudian, Palace menang 4-0 atas Everton di Piala FA. Saat ini, The Eagles berada di urutan ke-12 dengan 34 poin dari 29 pertandingan.

Sementara itu, Arsenal sedang dalam performa brilian. Manajer Mikel Arteta telah membuat para penggemar setia The Gunners memimpikan tampil di Liga Champions musim depan.

Setelah kalah 0-2 dari Liverpool, Arsenal menang 1-0 atas Aston Villa sebelum jeda internasional. Saat ini, Alexandre Lacazette csnangkring di posisi lima klasemen dengan 54 poin.

Kedua tim tercatat sudah 50 kali bertemu dan Palace hanya menang lima kali. Sedangkan Arsenal menang 29 kali dan 16 laga lainnya berakhir imbang.

Laga ini akan menjadi adu strategi dua mantan pemain Arsenal. Manajer Crystal Palace Patrick Vieira pernah bermain untuk The Gunners dari 1996 hingga 2005. Sementara Mikel Arteta memperkuat Arsenal dari 2011-2016 sebelum kembali ke Emirates Stadium sebagai manajer.

 

Simak klasemen Liga Inggris di halaman berikutnya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Kondisi tim

Manajer Crystal Palace Patrick Vieira menolak untuk mengesampingkan Wilfried Zaha dan Michael Olise untuk laga melawan Arsenal. Tetapi, tentu bakal mengejutkan untuk melihat Zaha bermain karena kondisinya masih diragukan.

Di kubu Arsenal, Manajer Mikel Arteta sedikit dipusingkan dengan kondisi pemainnya. Bukayo Saka dinyatakan positif Covid-19 saat jeda internasional.

Gabriel Martinelli kondisinya masih harus dilihat usai memperkuat Brasil di kualifikasi Piala Dunia 2022 Qatar. Sedangkan Aaron Ramsdale mengalami cedera pinggul dan Takehiro Tomiyasu belum fit setelah cedera.

 

3 dari 5 halaman

5 pertemuan terakhir

18-10-2021, Arsenal 2-2 Crystal Palace (Liga Inggris)

19-05-2021, Crystal Palace 1-3 Arsenal (Liga Inggris)

14-01-2021, Arsenal 0-0 Crystal Palace (Liga Inggris)

11-01-2020, Crystal Palace 1-1 Arsenal (Liga Inggris)

27-10-2019, Arsenal 2-2 Crystal Palace (Liga Inggris)

4 dari 5 halaman

Perkiraan susunan pemain

Crystal Palace: Guaita, Clyne, Andersen, Guehi, Mitchell, Gallagher, Kouyate, Schlupp, Ayew, Mateta, Edouard

Arsenal: Beno, Soares, White, Magalhaes, Tierney, Partey, Xhaka, Saka, Odegaard, Martinelli, Lacazette

5 dari 5 halaman

Peringkat

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.