Sukses

Green Publisher Mengadakan Webinar Bagi Dosen yang Kesulitan Menulis Buku

Menjadi salah satu rangkaian acara dalam Greenbook Festival, webinar penulisan buku yang diadakan Green Publisher ini dihadiri oleh hampir 600 peserta.

Liputan6.com, Jakarta Green Publisher menjawab kesulitan dosen dalam penulisan buku dengan mengadakan webinar penulisan buku.

Menjadi salah satu rangkaian acara dalam Greenbook Festival, webinar penulisan buku ini dihadiri oleh hampir 600 peserta.

Webinar tersebut mengusung tema "Cara mudah menulis buku ajar dan buku referensi yang best seller" dengan pemateri langsung dari pakar buku best seller, Prof. Dr. Sugiyono, M.Pd.

Kalangan akademisi mungkin sudah tak asing lagi dengan Prof Sugiyono. Beliau adalah penulis buku best seller hingga mendapat rekor MURI sebagai pemilik buku best seller terbanyak di Indonesia.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Menjawab Kebutuhan Dosen

Acara ini memang digelar khusus untuk menjawab kebutuhan kalangan akademisi yang ingin menulis dan menerbitkan buku, khususnya para dosen.

Sebagaimana diketahui, para dosen di perguruan tinggi diwajibkan untuk menulis buku minimal satu tahun sekali.

Namun ternyata, masih banyak yang merasa kesulitan dalam menulis buku, khususnya buku ajar dan buku referensi.

 

3 dari 5 halaman

Kegiatan Greenbook Festival

“Acara ini kami gelar khusus untuk para dosen yang masih merasa kesulitan untuk menulis buku, khususnya buku ajar dan buku referensi agar bisa menjadi buku yang best seller,” ujar Putri Amalia Zubaedah, Direktur Green Publisher.

Selain Webinar, Greenbook Festival juga dimeriahkan dengan adanya bazar buku online, launching Webcommerce Greenbook serta promo-promo penerbitan.

 

 

4 dari 5 halaman

Sekilas Greenbook

Greenbook merupakan anak perusahaan dari Green Publisher Indonesia yang berfokus dan profesional dalam bidang jasa penerbitan buku dengan ISBN (International Standard Book Number) serta aktif sebagai anggota IKAPI.

Green Publisher merupakan Lembaga publikasi yang selama ini konsisten membantu dan memberikan kemudahan dalam bidang publikasi karya tulis ilmiah, salah satunya penerbitan buku.

 

5 dari 5 halaman

Fokus Green Publisher

Selain itu, Green Publisher juga konsen dibidang penerbitan jurnal baik jurnal nasional maupun jurnal internasional

Green Publisher berkomitmen untuk terus mengembangkan literasi dan publikasi ilmiah Indonesia agar menjadi nomor satu dan mampu bersaing dalam kancah Internasional.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.