Sukses

Kubu Prabowo Deklarasi Capres Cawapres Kamis 9 Agustus

Pihak Prabowo kemungkinan deklarasi capres dan cawapres pada pagi hari, namun tempatnya belum diketahui.

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon mengatakan, pihaknya bakal mendeklarasikan calon presiden dan wakil presiden pada Kamis, 9 Agustus 2018. Deklarasi tersebut akan dilaksanakan pada pagi hari, namun tempatnya belum diketahui.
 
"Mudah-mudahan kita bisa deklarasikan pada hari Kamis dan tentu pendaftaran kan deadline-nya hari Jumatnya kan," kata Fadli di kediaman Prabowo Subianto, Jalan Kertanegara IV, Jakarta Selatan, Selasa (7/8/2018).
 
Dia mengatakan, sebelum deklarasi pihaknya bakal membulatkan keputusan soal cawapres dengan mitra koalisi pada Rabu, 8 Agustus malam. 
 
Pertemuan tersebut bakal membahas semua masukan, termasuk rekomendasi Ijtima Ulama GNPF yang mendorong Ketua Majelis Syuro Salim Segaf Al-Jufri dan Ustaz Abdul Somad, juga nama putra sulung SBY, Agus Harimurti Yudhoyono (SBY) yang didorong Demokrat. Fadli menyebut tidak ada pembahasan yang alot dengan mitra koalisi.
 
"Kemudian juga pembicaraan dengan partai-partai. Demokrat yang saya rasa sudah sangat jauh, dengan PKS maupun PAN. Saya kira besok malam sudah bisa kita putuskan," imbuhnya.
 
Namun, dia tidak memastikan apakah bakal melakukan pendaftaran di KPU pada hari yang sama. "Deklarasikan insyaaallah hari Kamis lah kalau nggak ada perubahan. Ini kan kita rencanakan," ucap Fadli Zon.
 
Reporter: Ahda Bayhaqi
Sumber: Merdeka.com
 
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini: 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.