Sukses

Kabur, Nenek 80 Tahun Ditemukan dengan Rantai di Kakinya

Polisi memutuskan untuk menyelidiki kasus perantaian dan pembatasan kebebasan seseorang.

Liputan6.com, Jakarta Seorang wanita berumur 80 tahun baru saja ditemukan polisi dengan rantai besar membelenggu pergelangan kakinya. Wanita bermarga Zhang itu ditemukan di sebuah restoran di Kota Chongqing, Tiongkok.

Pada mulanya, Zhang dianggap menderita gangguan mental. Namun ketika diinterogasi polisi, Zhang mampu menjawab pertanyaan layaknya orang pada umumnya. Zhang sangat pandai bicara dan memberikan informasi termasuk nama dan alamat tinggalnya.

Dilansir dari en.people.cn, polisi akhirnya mendatangi rumah Zhang untuk mencari tahu apa yang terjadi. Di sana, polisi mendapati anak laki-laki Zhang bersama istrinya.

Anak laki-laki Zhang (60) mengatakan, ia dan istrinya terpaksa merantai ibunya sendiri lantaran wanita tua itu menderita alzheimer, semacam penyakit pikun yang parah. Ditambah, Nenek Zhang punya kebiasaan berjalan jauh lalu tersesat.

"Kami tidak punya pilihan. Ibu saya sering berjalan jauh. Satu waktu, saya harus menjemputnya setelah kami mencarinya selama 10 hari," ujar anak Zhang kepada polisi.

Polisi menyanggah keterangan putra Zhang. menurut polisi, Nenek Zhang terlihat normal dan mampu memberikan informasi layaknya orang pada umumnya. Tetangga Zhang juga mengatakan jika Nenek Zhang tinggal sendiri di rumah dan tanpa perawatan.

"Dia punya satu anak laki-laki dan menantu. Sehari-harinya mereka bekerja hingga paruh waktu dan meninggalkan Nenek Zhang tanpa perawatan," ujar tetangga Zhang dilansir dari media itu.

Polisi memutuskan untuk menyelidiki kasus perantaian dan pembatasan kebebasan seseorang. Jika terbukti bersalah, polisi akan menjerat anak laki-laki Zhang dan istrinya dengan hukuman 7 tahun penjara.

(War)

 

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini