Sukses

Harga BBM Terbaru Indonesia Dinilai Paling Moderat dari Negara ASEAN Lain, Kenapa?

Saat ini Singapura tercatat sebagai negara dengan harga jual BBM yang relatif paling tinggi. Indonesia baru saja menetapkan harga BBM terbaru usai menurunkan Pertamax Cs.

Liputan6.com, Jakarta Pemerintah kembali menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM) nonsubsidi jenis Pertamax, Pertamax Turbo, Pertamina Dex, dan Dexlite, terhitung mulai 3 Januari 2023.Harga BBM terbaru yang turun ini dengan berbagai pertimbangan antara lain kondisi harga minyak dunia.

Meski demikian pemerintah masih menetapkan harga BBM yang sama untuk BBM subsidi jenis Pertalite dan Solar.

"Salah satunya, Pertamax, yang banyak dipakai dulu aja, itu maka diputuskan kemarin, bu Nicke bisa tambahkan, ya yang hari ini (turun dari) Rp 13.900 (per liter) itu menjadi Rp 12.800 (per liter) ya," kata Menteri BUMN Erick Thohir kepada wartawan di SPBU Pertamina di Jalan MT Haryono, Selasa (3/1/2022).

Pengamat Energi ReforMiner, Komaidi Notonegoro menilai berdasarkan data, jika dibandingkan dengan lima negara ASEAN yang lain yakni Singapura, Malaysia, Thailand, Vietnam, Filipina, saat ini level harga BBM Indonesia berada pada posisi yang relatif moderat.

"Bukan sebagai yang paling tinggi, tetapi juga bukan sebagai yang paling rendah," jelas dia, Kamis (5/1/2023).

Dia menjabarkan bila saat ini Singapura tercatat sebagai negara dengan harga jual BBM yang relatif paling tinggi. Sedangkan Malaysia sebagai negara yang menjual BBM relatif paling rendah dibandingkan lima negara yang lain

Kemudian bila mengacu pada perspektif biaya pengadaan dan formula harga yang ditetapkan dalam regulasi, kebijakan penurunan harga BBM non-subsidi pada awal Januari 2023 pada dasarnya merupakan sesuatu yang lumrah.

"Harga minyak mentah yang merupakan komponen terbesar pembentuk harga BBM memang sedang turun. Indonesian Crude Price (ICP) turun dari 87,50 USD per barel pada November 2022 menjadi 76,66 USD per barel pada Desember 2022," tutur dia.

 

 

 

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Kurangi Perspektif Negatif

Meskipun merupakan sesuatu yang lumrah, penurunan harga tersebut dinilai strategis untuk edukasi pada semua pihak.

Kebijakan tersebut dapat mengurangi persepsi negatif terhadap badan usaha niaga BBM yang sering dinilai kurang fair, dinilai lebih responsif ketika harga BBM harus naik namun cenderung menunda ketika harus menurunkan harga BBM.

Dia menjelaskan bila berdasarkan review, tinggi atau rendahnya harga BBM pada negara-negara di ASEAN tidak hanya ditentukan oleh biaya pengadaan BBM tetapi juga ditentukan oleh bentuk kebijakan harga BBM yang diberlakukan oleh masing-masing negara.

ReforMiner menilai harga BBM antarnegara pada dasarnya tidak dapat dibandingkan secara langsung. Hal tersebut karena profil pasar BBM pada masing-masing negara tidak sama.

Selain itu, riset ReforMiner juga menemukan bahwa bentuk kebijakan harga BBM pada masing-masing negara termasuk enam negara di ASEAN tidak sama

ReforMiner menemukan jenis BBM yang dijual di enam negara di ASEAN cukupberagam. Level RON BBM yang dijual pada masing-masing negara tercatat tidak sama.

Jenis BBM, baik bensin maupun solar yang dijual di Indonesia tercatat sebagai yang paling banyak jika dibandingkan dengan lima negara lainnya.

 

3 dari 4 halaman

Besaran Harga BBM Saat Ini

PT Pertamina (Persero) saat ini memberikan pengumuman bahwa harga BBM jenis Pertamax mengalami penurunan harga dan berlaku mulai Selasa (3/01/2023).

Adapun penurunan harga Pertamax tersebut dilakukan setelah turunnya harga minyak dunia saat perang Rusia dan Ukraina yaitu yang asalnya melesat ke atas US$100 per barel menjadi US$79 per barel.

Direktur utama Pertamina Nicke Widyawati mengatakan bahwa penurunan harga BBM ini juga dikabarkan akan berlaku pada pukul 14.00 WIB dan yang mengalami penurunan adalah Pertamax, Pertamax Turbo, Pertamina Dex, dan Dexlite.

“Demikian juga produk-produk Pertamax Turbo, Pertamina Dex, dan produk lainnya, Dexlite, ini juga akan turun sesuai dengan formula yang sudah ditetapkan oleh (Kementerian) ESDM. Jadi itu semua bersamaan akan turun,” ujarnya.

Melansir dari situs resmi Pertamina berikut adalah daftar harganya dari setiap provinsi:

1. Provinsi Aceh

Pertamax: Rp. 12.800

Pertamax Turbo: Rp. 14.050

Dexlite: Rp. 16.150

Pertamina Dex: Rp. 16.750

2. Free Trade Zone (FTZ) Sabang

Pertamax: -

Pertamax Turbo: -

Dexlite: Rp. 16.150

Pertamina Dex: -

3. Provinsi Sumatera Utara

Pertamax: Rp. 13.050

Pertamax Turbo: Rp. 14.350

Dexlite: Rp. 16.500

Pertamina Dex: Rp. 17.100

4. Provinsi Sumatera Barat

Pertamax: Rp. 13.050

Pertamax Turbo: Rp. 14.350

Dexlite: Rp. 16.500

Pertamina Dex: Rp. 17.100

5. Provinsi Riau

Pertamax: Rp. 13.300

Pertamax Turbo: Rp. 14.650

Dexlite: Rp. 16.850

Pertamina Dex: Rp. 17.450

6. Provinsi Kepulauan Riau

Pertamax: Rp. 13.300

Pertamax Turbo: Rp. 14.650

Dexlite: Rp. 16.850

Pertamina Dex: Rp. 17.450

7. Free Trade Zone (FTZ) Batam

Pertamax: Rp. 13.300

Pertamax Turbo: Rp. 14.650

Dexlite: Rp. 16.850

Pertamina Dex: Rp. 17.450

8. Provinsi Jambi

Pertamax: Rp. 13.050

Pertamax Turbo: Rp. 14.350

Dexlite: Rp. 16.500

Pertamina Dex: Rp. 17.100

9. Provinsi Bengkulu

Pertamax: Rp. 13.300

Pertamax Turbo: Rp. 14.650

Dexlite: Rp. 16.850

Pertamina Dex: 17.450

 

4 dari 4 halaman

Wilayah Lain

10. Provinsi Sumatera Selatan

Pertamax: Rp. 13.050

Pertamax Turbo: Rp. 14.350

Dexlite: Rp. 16.500

Pertamina Dex: Rp. 17.100

11. Provinsi Bangka Belitung

Pertamax: Rp. 13.050

Pertamax Turbo: Rp. 14.350

Dexlite: Rp. 16.500

Pertamina Dex: Rp. 17.100

12. Provinsi Lampung

Pertamax: Rp. 13.050

Pertamax Turbo: Rp. 14.350

Dexlite: Rp. 16.500

Pertamina Dex: Rp. 17.100

13. Provinsi DKI Jakarta

Pertamax: Rp. 12.800

Pertamax Turbo: Rp. 14.050

Dexlite: Rp. 16.150

Pertamina Dex: Rp. 16.750

14. Provinsi Banten

Pertamax: Rp. 12.800

Pertamax Turbo: Rp. 14.050

Dexlite: Rp. 16.150

Pertamina Dex: Rp. 16.750

15. Provinsi Jawa Barat

Pertamax: Rp. 12.800

Pertamax Turbo: Rp. 14.050

Dexlite: Rp. 16.150

Pertamina Dex: Rp. 16.750

16. Provinsi Jawa Tengah

Pertamax: Rp. 12.800

Pertamax Turbo: Rp. 14.050

Dexlite: Rp. 16.150

Pertamina Dex: Rp. 16.750

17. Provinsi DI Yogyakarta

Pertamax: Rp. 12.800

Pertamax Turbo: Rp. 14.050

Dexlite: Rp. 16.150

Pertamina Dex: Rp. 16.750

18. Provinsi Jawa Timur

Pertamax: Rp. 12.800

Pertamax Turbo: Rp. 14.050

Dexlite: Rp. 16.150

Pertamina Dex: Rp. 16.750

19. Provinsi Bali

Pertamax: Rp. 12.800

Pertamax Turbo: Rp. 14.050

Dexlite: Rp. 16.150

Pertamina Dex: Rp. 16.750

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini