Sukses

Pengembang Angry Birds Buat Mesin untuk Sarana Luapkan Emosi

Rovio sebagai pengembang Angry Birds baru saja mengumumkan telah membuka venting machine sebagai sarana meluapkan emosi penggunanya.

Liputan6.com, Jakarta - Menyambut ulang tahun kesepuluh dari Angry Birds, Rovio memiliki cara unik untuk merayakannya. Pengembang asal Finlandia itu membuat sebuah alat yang dapat digunakan untuk melampiaskan amarah penggunanya.

Dikutip dari IBTimes, Minggu (24/11/2019), alat ini diberi nama venting machine, yang merupakan plesetan dari vending machine. Adapun secara harfiah, venting dapat diartikan meluapkan ekspresi atau emosi.

Mengusung tagline 'Bring the Anger', Rovio mengajak pengguna mesin untuk meluapkan emosinya dengan cara menyenangkan. Sebab, setelah melakukan hal tersebut, mereka bisa memperoleh hadiah.

Rovio bekerja sama dengan Drogo 5 untuk membuat mesin berbentuk boks yang didominasi warna merah ini. Warna tersebut mirip dengan salah satu karakter burung di Angry Birds. 

Nantinya, pengguna dapat memukul, berteriak, hingga mengguncang-guncang mesin untuk mengekspresikan kemarahannya.

Untuk itu, Rovio memastikan mesin ini tidak mudah rusak dan tetap stabil meski digoyang-goyang. Mesin ini dirancang tidak hanya untuk orang dewasa, tetapi juga anak kecil.

Mesin ini memiliki sejumlah kamera untuk merekam aksi penggunanya, termasuk mikrofon yang digunakan untuk menangkap teriakan. 

Rovio menuturkan mesin hanya ada di Times Square, New York, Amerika Serikat pada 21 November 2019. Hingga sekarang, perusahaan belum memiliki rencana untuk membawanya ke tempat lain.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Angry Birds AR: Isle of Pigs Kini Hadir di Android

Di sisi lain, gim anyar Angry Birds dipastikan menyambangi Android. Gim berjudul Angry Birds AR: Isle of Pigs ini sebelumnya hadir untuk platform iOS saja.

Dikutip dari Phone Arena, Jumat (1/11/2019), sesuai namanya, gim ini mengambil tema Angry Birds dengan gameplay berbasis augmented reality. Jadi, pemain dapat merasakan pengalaman bermain Angry Birds di dunia nyata.

Perlu diketahui, gim augmented reality sempat populer dengan kehadiran Pokemon Go. Lewat teknologi ini, pemain dapat bermain gim dengan memanfaatkan smartphone untuk menampilkan animasi permainan ke dunia nyata.

Rovio menuturkan Angry Birds AR: Isle of Pigs ini memiliki 78 tingkat kesulitan untuk diselesaikan. Sama seperti gim Angry Birds sebelumnya, setiap tingkat akan memiliki kesulitan lebih tinggi.

Salah satu hal menarik dari gim ini adalah pemain dapat melihat secara kesuluruhan susunan kotak yang harus dihancurkan pemain. Susunan tersebut ditampilkan secara 3D, bukan 2D seperti gim Angry Birds sebelumnya.

Dengan tampilan 3D ini, pemain juga dapat melihatnya dari segala sisi untuk menemukan titik lemahnya dan mampu menjatuhkan susunan kotak-kotak yang biasanya menjadi tempat para babi hijau berdiri.

Tidak hanya tampilan 3D, Angry Birds AR: Isle of Pigs juga menyimpan sejumlah kejutan bagi para pemain selama permainan untuk memperoleh poin dan membuka konten tambahan. 

3 dari 3 halaman

Rovio Siap Rilis Angry Birds Versi AR

Kehadiran gim Angry Birds berbasis AR ini sudah diketahui sejak awal tahun ini. Untuk iOS, gim ini memanfaatkan teknologi ARKit dari Apple. 

Seperti permainan Angry Birds biasanya, pemain bisa naik tingkatan, menemukan item, dan area tersembunyi di mana musuh bebuyutannya yakni babi mudah diserang.

Untuk gim berbasis AR ini, Rovio mengandeng Resolution Games dalam hal pengembangannya.

Seperti Angry Birds lainnya, gim ini dapat diunduh secara gratis, tetapi akan ada pembelian dalam aplikasi untuk mempermudah permainan. 

(Dam/Why)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini