Sukses

Polisi Sebut Ada Bong Disamping Jasad Wanita yang Meninggal di Apartemen Jaksel

Polisi mengusut penyebab kematian seorang wanita asal Cirebon, yang di mana jasadnya ditemukan di salah satu unit apartemen kawasan Cipulir, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan pada Rabu (8/7/2022) siang.

Liputan6.com, Jakarta Polisi mengusut penyebab kematian seorang wanita asal Cirebon, yang di mana jasadnya ditemukan di salah satu unit apartemen kawasan Cipulir, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan pada Rabu (8/7/2022) siang.

Kapolsek Kebayoran Lama, Kompol Agus Widartono menerangkan pihaknya dibantu penyidik Polres Metro Jaksel mengecek lokasi.

Beberapa barang-barang yang ditemukan di dekat jenazah korban salah alat hisab sabu atau bong.

"Ada kami temukan bong di situ," kata Agus, Kamis (9/7/2022).

Bukan hanya itu saja, beberapa plastik klip. Meski demikian, tak mau berspekulasi lebih jauh terkait temuan plastik klip. Menurut dia, kandungan yang ada di dalamnya sedang diperiksa di laboratorium

"Ada tiga plastik klip. Sisa-sisa (serbuk) tidak kelihatan. Kan (memastikan) melalui pemeriksaan lab," ujar dia.

Meski demikian, dia tak mau berspekulasi terkait penyebab kematian korban. Menurutnya, saat ini kepolisian masih dalam tahap penyelidikan.

Saat ini, jasad wanita tersebut telah dibawa ke RS Fatmawati untuk diautopsi.

"Untuk masalah akibat atau penyebab kematian masih diselidiki," ujar dia.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Masih Autopsi

Pun demikian penyebab kematian korban. Indikasi Overdosis atau keracunan, kata Agus bisa terjawab apabila proses pemeriksaan jasad korban telah rampung.

Adapun, salah satu tujuan autopsi adalah melihat ada atau tidak kandungan narkoba pada tubuh korban.

"Belum bisa bilang Overdosis, ini menunggu hasil dari autopsi. Lagi menunggu jadwal autopsi di rumah sakit Fatmawati," ujar dia.

 

3 dari 3 halaman

4 Saksi Sudah Ditanyai

Sebelumnya, Jasad wanita ditemukan di salah satu unit apartemen kawasan Cipulir, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan pada Rabu (9/7/2022) siang.

Agus menerangkan sebanyak 4 orang telah dimintai keterangan sebagai saksi terkait penemuan jasad. Mereka adalah penghuni apartemen dan sekuriti setempat.

Agus mengatakan, mereka mengaku mencium aroma tak sedap dari salah satu unit di lantai 2 apartemen.

"Dilaporkan ke kami pada pukul 11.00 WIB, ditemukan ada jasad wanita warga Cirebon di Apartemen lantai 2," ujar dia.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.