Sukses

Rahasia Panjang Umur Wanita 109 Tahun, Puasa dan Jamu

Wanita tertua di Malaysia membagikan rahasia dirinya bisa panjang umur.

Liputan6.com, Jakarta - Seorang wanita bernama Annamah Abukutty ini jadi wanita tertua di Malaysia. Pada 2020 ini, ia genap berusia 109 tahun. Ia pun membagikan rahasia panjang umurnya yang mudah dicontek.

Baru-baru ini Malaysia Book of Records (MBOR) menobatkan Annamah Abukutty sebagai wanita tertua di Malaysia. CEO dari MBOR yaitu Christopher Wong mengirimkan penghargaan itu ke rumah Annamah di Batu Gajah, Perak.

Dilansir dari Red Chili 21, Senin, 22 Juni 2020, Annamah yang ditemani oleh keluarganya sangat senang mendapatkan penghargaan ini. Ia membagikan beberapa tips sekaligus rahasia panjang umurnya.

"Semua orang bisa panjang umur dan hidup dengan sehat selama mereka menyantap berbagai jenis herbal yang bisa tumbuh di sekitar rumah," ungkapnya.

Putranya yang bernama Subramanian Madackanu menuturkan bahwa sang ibu memiliki tubuh yang fit dan sehat sejak muda. Ia mengatakan ibunya rutin berpuasa setiap Senin hingga usianya mencapai 80 tahun.

"Ia juga rajin mengonsumsi minyak dari biji tanaman jarak yang dicampur dengan bawang putih setiap 6 bulan sekali untuk membersihkan saluran pencernaannya hingga sekarang," sambung Subramanian yang sudah berusia 72 tahun.

"Kalau ibu saya terserang flu atau demam, dia biasanya meracik jamu dari tanaman biji jarak dan biasanya langsung sembuh," imbuh dia.

Annamah sendiri lahir dan besar di Thacambadi, India. Ia sangat akrab dengan obat-obatan herbal yang jadi kunci di pengobatan tradisional India.

Setelah pindah ke Malaysia ketika sang suami mendapatkan pekerjaan sebagai tukang potong kayu, wanita tertua ini tetap rajin mengonsumsi obat-obatan herbal. 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Meracik Obat Herbal

Menurut sang putra, usia Annamah sebenarnya sudah mencapai 110 tahun. Hanya saja, orangtua Annamah baru mendaftarkan kelahirannya satu tahun kemudian.

Annamah memiliki lima orang anak, dua di antaranya tinggal di India. Kini anaknya yang masih hidup tinggal dua orang dengan 17 cucu dan tujuh cicit yang tersebar di Malaysia dan India.

Meski sudah uzur, masih banyak orang yang mencari Annamah untuk dipijit dan dibuatkan ramuan herbal alami atau jamu sebagai obat. Keahlian Annamah dalam meracik obat herbal memang sudah diketahui banyak orang.

Annamah tidak pernah meminta uang dari mereka yang datang untuk berobat. Semua obat yang dia berikan berasal dari bahan alami dan aman untuk dimakan.

Selain Annamah, ada juga Kane Tanaka yang merupakan orang tertua di dunia. Wanita berusia 117 tahun asal Jepang ini kabarnya sangat suka menyantap stroberi dan cokelat.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.