Terjangkit Flu Babi, WNI Tak Boleh Pulang

Hingga kini ada empat WNI di luar negeri yang terjangkit virus flu babi. Meski tak diizinkan pulang, namun mereka sudah ditangani petugas kesehatan setempat.

oleh Liputan6 diperbarui 25 Jun 2009, 18:53 WIB
Liputan6.com, Jakarta: Departemen Luar Negeri mengungkapkan, hingga kini ada empat warga negara Indonesia yang mengidap virus flu babi di luar negeri, Kamis (25/6). Meski demikian, keempatnya sudah ditangani petugas kesehatan setempat. Selama masih mengidap flu, mereka diminta untuk tidak masuk ke Indonesia.

Sementara itu, seorang pasien flu babi dirawat di Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso Jakarta. Pasien berinisial WA dan berprofesi sebagai pilot sempat bekunjung ke Australia dan Hongkong. Pada 20 Juni lalu, ia dirawat di RSPI dengan keluhan demam. Gejala flu babi memang mirip dengan flu biasa pada manusia, yakni mengalami demam yang muncul tiba-tiba, batuk, nyeri otot, sakit tenggorokan, dan kelelahan yang berlebihan.(UPI/VIN)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya