Sukses

5 Fakta Film Furiosa A Mad Max Saga: Anya Taylor-Joy Jadi Furiosa, Berdurasi Panjang Lebih dari 2 Jam

Buat para penggemar Mad Max merapat! Film terbaru berjudul Furiosa: A Mad Max Saga yang telah lama dinanti-nantikan, akhirnya rilis juga hari ini, Rabu, 22 Mei 2024, dan sudah dapat disaksikan di bioskop Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta Buat para penggemar Mad Max merapat! Film terbaru berjudul Furiosa: A Mad Max Saga yang telah lama dinanti-nantikan, akhirnya rilis juga. Hari ini, Rabu, 22 Mei 2024, film tersebut sudah dapat disaksikan di Bioskop.

Film yang dibintangi oleh Anya Taylor-Joy dan Chris Hemsworth ini mengambil setting 15 tahun sebelum Mad Max: Fury Road (2015). Ceritanya berfokus pada asal-usul Furiosa menjadi war boy.

Kali ini, Anya Taylor-Joy yang didapuk sebagai Furiosa, menggantikan Charlize Theron. Sedangkan Chris Hemsworth membawakan peran Warlord Dementus, pemimpin geng motor yang menculik Furiosa saat kecil.

Nah, laporan khas Showbiz Liputan6.com kali ini menghimpun fakta di balik layar Furiosa: A Mad Max Saga garapan sutradara George Miller. Sudah siap menyaksikan latar belakang kehidupan Furiosa?(ed:Rul)

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 6 halaman

1. Prekuel Furiosa: Fury Road

Di seri Mad Max: Fury Road, Furiosa (Charlize Theron) sudah berpangkat letnan kepercayaan Immortan Joe, pimpinan kota Citadel. Meski pada akhirnya, ia memberontak dan membebaskan lima istri Joe.

Nah, kisah Furiosa: The Mad Max, balik ke masa kecil Furiosa serta pertemuannya dengan Immortan Joe. Film ini menjadi jawaban dari pertanyaan bagaimana Furiosa menjadi sekuat dirinya ketika dewasa.

3 dari 6 halaman

2. Anya Taylor-Joy Jadi Furiosa Muda

Pertama kali, Anya Taylor-Joy diumumkan sebagai pemeran utama Furiosa: A Mad Max Saga pada November 2021. Tahun berikutnya, film ini masuk ke tahap produksi dan syuting. Peran barunya tersebut, ternyata tidak mudah baginya.

Anya Taylor-Joy mengungkapkan, "Segala yang kukira bakal mudah, ternyata sulit banget."

Saking mendalami Furiosa Muda, ia sampai merasakan kesepian yang dialami. Padahal, syuting ditemani ratusan kru.

4 dari 6 halaman

3. Kolaborasi George Miller dan Nico Lathoris

Tidak hanya sebagai sutradara, George Miller juga memegang peran sebagai penulis. Dalam prosesnya, ia mengajak Nico Lathouris untuk membantunya menyempurnakan alur cerita kehidupan Furiosa.

Faktanya, mereka menghabiskan 15 tahun untuk menulis skenario Mad Max: Fury Road (2015). Tak heran, film itu mendapat banyak nominasi Academy Awards. Termasuk kategori Sinematografi.

5 dari 6 halaman

4. Ada Adegan Makan Waktu 78 Hari

Dari keseluruhan cerita, ada satu adegan yang menarik, yaitu sekuen stowaway. Di adegan ini, Furiosa bersembunyi di bawah War Rig besar selama beberapa jam. Padahal, sebenarnya selama syuting memakan waktu 78 hari.

"Hari ke-35, aku sudah bingung, 'Aku lagi di mana ya?'. Ketika akhirnya, Furiosa berhasil melompat ke cowcatcher, aku tidak harus syuting di bawah truk atau di samping truk. Aku sampai berteriak, 'Akhirnya aku bisa berdiri. Yes!'," terangnya.(ed:rul)

6 dari 6 halaman

5. Durasi Panjang, Tayang Duluan di Indonesia

Fakta lainnya, Furiosa: A Mad Max Saga memiliki durasi yang cukup panjang, yaitu mencapai 2 jam 28 menit. Sementara film sebelumnya, Mad Max: Fury Road, hanya berdurasi 2 jam.

Menariknya, seri terbaru Mad Max ini ditayangkan lebih awal di Indonesia, dua hari lebih cepat dibandingkan AS dan Inggris yang baru dijadwalkan tayang pada 24 Mei 2024.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini