Sukses

Sundari Soekotjo Gandeng Anak di Lagu Kenangan Terindah 

Sundari Soekotjo meluncurkan album “40 Tahun Berkarya”

Liputan6.com, Jakarta Penyanyi keroncong Sundari Soekotjo begitu dikenal namanya baik di Indonesia maupun di luar negeri. Berbagai langgam dan keroncong asli yang dibawakannya seperti Bengawan Solo dan Di Bawah Sinar Bulan Purnama begitu akrab di telinga para penggemar musik keroncong.  

Kini setelah merekam puluhan lagu keroncong, Sundari Soekotjo menggandeng putrinya Intan Soekotjo yang ikut bernyanyi bersama Sang Ibunda. Setelah album “40 Tahun Berkarya” yang diluncurkan dalam rangka perjalanan karirnya, Sundari Soekotjo kembali membuat album baru bersama Gema Nada Pertiwi. 

Walau albumnya sendiri baru akan diedarkan menjelang akhir tahun, namun ada dua single yang diedarkan Sundari Soekotjo terlebih dahulu, yaitu Wanita Indonesia, langgam karya komposer legendaris keroncong Budiman BJ, dan Kenangan Terindah. 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Lagu

Kehadiran lagu Kenangan Terindah di album ini menjadi sesuatu yang sangat menarik dan berbeda, karena lagu pop karya Irfan Aulia yang sangat populer saat dibawakan oleh grup band Samsons ini dibawakan dalam nuansa yang sangat berbeda oleh Sundari Soekotjo. Dirinya berduet dengan Intan Soekotjo dalam aransemen keroncong orkestra Iswandaru Budiman.  

“Harapannya agar musik keroncong selalu abadi dan mendapat warna baru dari generasi muda tanpa melupakan warna asli dari musik keroncong itu sendiri. Akankan lebih bermakna jika musik budaya Indonesia ini dapat dilestarikan secara turun temurun yang disesuaikan dengan perkembangan zaman. Sudah saatnya untuk meluaskan wawasan dan terbuka dengan inovasi baru,” ujar Sundari Soekotjo dalam keterangan tertulisnya, baru-baru ini.

 

3 dari 3 halaman

Daya Tarik

Sementara Gema Nada Pertiwi selaku produser album ini berharap pilihan mengemas Kenangan Terindah dalam versi keroncong ini dapat menjadi daya tarik tersendiri bagi penggemar musik yang selama ini belum terlalu mengenal musik keroncong untuk dapat menikmati keroncong melalui lagu yang sudah sangat akrab di telinga mereka.  

Single ini sendiri dapat didengarkan mulai 13 November 2020 di berbagai platform streaming digital seperti Apple Music, YouTube Music, Spotify, LangitMusik, Joox dll dan videonya juga dapat disaksikan di channel YouTube GNP Music. 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.