Sukses

Tak Bisa Bahasa Indonesia, Eks Member SDN48 Gunakan Isyarat

Mantan member idol grup asal Jepang SDN48, Yuki Kimoto mengaku mulai belajar tentang Indonesia dari internet.

Liputan6.com, Jakarta Mantan member idol grup asal Jepang SDN48, Yuki Kimoto mengaku tertarik dengan Indonesia. Cewek asli Jepang ini bahkan mulai belajar tentang Indonesia dari internet. Puncaknya, saat Yuki syuting bareng serial tv Kokoronotomo versi Indonesia dan juga merilis novel bertajuk Kokoronotomo: I Heart Tokyo.

"Aku belajar tentang Indonesia dari internet. Kalau misal ada kesempatan lain aku pengin belajar banyak tentang Indonesia ya," ungkap Yuki Kimoto di Matraman, Jakarta Timur, Selasa (25/2/2014).

Cewek berkulit putih ini mengaku persoalan bahasa menjadi hal utama yang selalu membuatnya kesulitan belajar. Beberapa kali Yuki coba membuka kamus, namun ia merasa kerepotan.

"Pertama-tama saya menggunakan kamus untuk bicara, ternyata repot banget. Karena mereka (orang Indonesia) berusaha belajar Jepang, jadi saya bisa belajar langsung dari mereka bahasa Indonesia," tuturnya.

Untuk menyiasatinya, Yuki sering menggunakan bahasa isyarat saat berkomunikasi. "Kalau ada salah ucap, saya pakai bahasa isyarat. Jadi mereka mengerti apa yang saya maksud. Jadi ada interaksi dari hati ke hati," tuntas Yuki Kimoto.(Mer)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.