Sukses

Menang Le Mans 24 Hours, Ferrari Luncurkan Supercar Spesial

Dalam merayakan kemenangannya pada ajang balap ketahanan Le Mans 24 Hrs, Ferrari, langsung merilis model spesial yang dibuat dengan sentuhan khusus serta livery yang eye catching.

Liputan6.com, Jakarta - Dalam merayakan kemenangannya pada ajang balap ketahanan Le Mans 24 Hours, Ferrari, langsung merilis model spesial yang dibuat dengan sentuhan khusus serta livery yang eye catching.

Dari tampilannya, Ferrari SF90 Stradale dilapisi dengan livery Rosso Le Mans dan garis-garis serta detail Giallo Modena, di mana terlihat warna-warna marque paling ikonik dibuat sebagai penggoda bagi penggemar supercar lansiran Italia.

Sebagai nilai nasionalisme, bendera Italia telah disematkan oleh pabrikan pada bagian bumper depan dan di bagian lingkar kemudi.

Salah satu penanda bahwa model ini merupakan edisi spesial, ada logo dari World Endurance Championship (WEC) yang dilukis dengan tangan di bagian kap mesin dan pintu. Setiap mobil yang dirilis ini, akan mengenakan nomor 50 di bagian kap mesin serta di pintu.

Untuk menjaga eksklusifitasnya, Ferrari, akan menawarkan model ini kepada kalangan tertentu saja. Tidak semua konsumen bisa meminang model ini, namun perusahaan memiliki data siapa saja yang bakal mereka tawarkan dan berniat untuk membeli supercar hybrid ini.

Meski secara resmi Ferrari belum merinci apakah ada perbedaan dari sisi performa antara versi biasa dengan edisi spesial ini, namun model standar SF90 Stradale ini menawarkan kenikmatan berkendara lewat penyematan mesin V8 berkubikasi 4.0 liter twin-turbocharged yang dikawinkan dengan tiga motor listrik.

Dari mesin tersebut, tenaga yang dihasilkan pun begitu buas di mana di atas kertas mampu menghasilkan 986 tk dan mampu melesat dari posisi diam hingga 100 kpj hanya dalam waktu 2,5 detik.

Terkait berapa banderolnya yang ditawarkan, perusahaan tidak merinci secara lengkap. Informasi tersebut akan disampaikan oleh mereka dalam beberapa waktu mendatang.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Mercedes-Benz Luncurkan 4 Model Baru di Indonesia, 2 Mobil Listrik Murni

PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI) resmi meluncurkan 4 model baru, di acara Star Drive 2023, di Main Atrium, Senayan City, Kamis (15/6/2023). Keempat kendaraan baru dari pabrikan asal Jerman ini, antara lain mobil listrik baterai The new EQA, EQB, lalu dua mobil bensin The new GLC dan The new A-Class.

Choi Duk Jun, President Director PT MBDI mengatakan, pihaknya dengan bangga meluncurkan dua mobil listrik baru sejalan dengan strategi pabrikan terkait elektrifikasi.

"Kami memperkenalkan dua model kendaraan full-electric terbaru yaitu The new EQA, anggota keluarga kendaraan full-electric Mercedes-Benz yang berukuran paling kecil dan The new EQB, full-electric 7-seater SUV pertama di Indonesia," jelas Choi Duk Jun, saat peluncuran 4 model baru Mercedes-Benz di Indonesia.

Selain itu, Mercedes-benz juga menghadirkan dua model kendaraan yang dirakit secara lokal, yaitu The new GLC, sebagai salah satu mobil terlaris di Tanah Air.

Kemudian, terdapat juga model The new A-Class, sebagai anggota keluarga sedan Mercedes-Benz berukuran paling kecil dengan beberapa pembaruan dari segi tampilan dan fitur.

Berbicara spesifikasi, The new EQA merupakan model entry level SUV dari lini kendaraan listrik Mercedes EQ. Semua fitur yang tersedia pada Mercedes-Benz GLA juga tersedia pada The new EQA dan digabungkan dengan electric drive yang sangat efisien.

Sedangkan The new EQB hadir dengan dimensi baru dan merupakan SUV listrik 7 penumpang pertama di Indonesia. Model ini menawarkan ruang luas untuk kebutuhan transportasi keluarga yang ramah lingkungan.

Mobil listrik the new EQB memiliki jarak tempuh hingga 448km berdasarkan WLTP, dengan baterai lithium-ion double decker dengan konten energi 66,5 kWh yang dapat diisi dari 10% ke 80% dalam waktu 32 menit menggunakan DC fast-charging 100kW.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.