Sukses

Deretan Mobil Bekas yang Harga Jualnya Terjun Bebas

Harga jual kembali sebuah mobil menjadi salah satu perhatian penting masyarakat Tanah Air. Tak sedikit konsumen menjadikan hal ini sebagai patokan karena kerap berganti kendaraan.

Liputan6.com, Jakarta - Harga jual kembali sebuah mobil menjadi salah satu perhatian penting masyarakat Indonesia. Tak sedikit konsumen menjadikan hal ini sebagai patokan karena kerap berganti kendaraan.

Melihat hal tersebut, Liputan6.com mencoba menyambangi seorang pedagang mobil bekas di Mega Glodok Kemayoran untuk mengetahui model mobil apa yang harga jual kembalinya sangat jatuh.

Menanggapi pertanyaan itu, Andi selaku pemilik Jordy Mobil mengaku mobil Cina menjadi salah satu model yang harga jual kembalinya terjun bebas.

"Memang mobil Cina tidak dapat dipungkiri harga jual kembalinya jatuh cukup jauh ya. Karena memang orang masih memilih yang baru untuk mobil Cina, apalagi ada garansi," kata Andi.

Sebagai contoh, Andi mengatakan, mobil bekas Wuling Cortez saat ini dibanderol di kisaran harga Rp180 jutaan. Sedangkan Confero di bawah Rp100 juta.

"Kalau Wuling Almaz itu sekitar Rp200 jutaan. Memang harga jual kembalinya cukup jatuh ya, karena harga barunya kan sekitar Rp300 jutaan," ujar Andi.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Chevrolet

Selain mobil Cina, Chevrolet Trailblazer juga menjadi salah satu model yang harga jualnya terjun bebas. Bagaimana tidak, Andi mengaku harga bekas mobil ini hanya dikisaran Rp200 juta.

"Harga barunya kan bisa sampai Rp400 juta ya. Setahu saya harga model bekasnya itu hanya Rp200 jutaan, jauh sekali memang turunnya," tuturnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.