Sukses

Mercedes-Benz CLS Teranyar Mengaspal September

Mercedes-Bens akan menyingkap mobil di lini CLS teranyar pada 23 Juni dan tersedia di pasar pada pertengahan September.

Liputan6.com, Berlin - Hadir dengan mengusung teknologi Active Multibeam LED, pabrikan otomotif asal Jerman, Mercedes-Bens akan menyingkap mobil di lini CLS teranyar pada 23 Juni dan tersedia di pasar pada pertengahan September.

Secara keseluruhan, sebagaimana dilansir Worldcarfans, Senin (17/3/2014), Mercedes-Benz CLS tidak mengusung pembaruan yang cukup signifikan. Hanya saja, terdapat revisi pada rumah lampu tunggangan.

Untuk diketahui, S-Class generasi kedua menjadi mobil Mercedes-Benz pertama yang menggunakan rumah lampu LED dengan teknologi dynamic adaptive. Kemudian teknologi ditingkatkan menjadi Active Multibeam ILS yang dibenamkan pada seri S-Class dan turut diboyong ke seri CLS.

Menilik eksterior, bumper dan side skirt yang sedikit dimodifikasi. Tak luput, grill depan juga dirubah. CLS terbaru juga menyediakan pijakan untuk mengoneksikan iPad ke sistem infotainment kendaraan.

Di samping itu, modifikasi juga dilakukan untuk sistem piranti lunakn, di mana sistem COMAND Online pada CLS terbaru telah menggunakan versi NTG versi 5.0.

Sementara itu, Mercedes-Benz CLS akan hadir dengan sistem transmisi otomatis enam percepatan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini