Sukses

Fasilitas Kamar Mandi yang Bikin Pikiran Lebih Rileks

Kohler menghadirkan inovasi produk kamar mandi untuk mendukung gaya hidup masyarakat modern yang kreatif.

Liputan6.com, Jakarta - Kamar mandi adalah salah satu ruangan yang pasti ada di rumah tinggal. Ruangan ini nyatanya tidak hanya digunakan untuk membersihkan diri, tapi juga menyegarkan pikiran.

Ada unsur relaksasi yang bisa ditemukan di kamar mandi. Desain kamar mandi pun tidak dipungkiri dapat meningkatkan mood penggunanya. Berdasarkan sebuah riset yang dilakukan Scott Barry Kaufman, 72 persen orang berusia di antara 18 hingga 64 tahun mendapat ide kreatif saat sedang mandi.

Temuan riset tersebut mengatakan bahwa saat mandi, tubuh dan pikiran akan terasa lebih rileks, sehingga meningkatkan dopamin, neurotransmitter yang bertanggung jawab untuk motivasi dan fokus. Begitu tubuh rileks, pikiran juga akan lebih bebas, sehingga otak bisa mendapat wawasan baru. Ini membuat otak bisa memikirkan masalah secara kreatif.

Menunjang proses tersebut, Anda bisa menghadirkan fasilitas tambahan di kamar mandi. "Dengan menghadirkan produk-produk kamar mandi dan dapur sehat, Kohler terus meningkatkan inovasinya, serta menyesuaikan dengan kebutuhan dan gaya hidup masyarakat modern yang kreatif," ucap Albert Muljopranoto, Channel Marketing Manager Kohler Indonesia saat ditemui di Lippo Mall Kemang, Jakarta Selatan, Rabu, 26 Januari 2022.

Mendekatkan diri dengan konsumen, pihaknya membuat konsep mobile showroom. "Konsep ini juga membuat konsumen bisa menjadi lebih kreatif dalam mendukung aktivitas hariannya," jelas Adam Quek, General Manager of Kitchen and Bath Kohler Indonesia.

Dengan konsep mobile showroom yang digelar di sejumlah mal ini, pengunjung bisa merasakan langsung pengalaman produk-produk Kohler. Salah satunya Moxie Handshower + Wireless Speaker.

Dengan produk terbaru ini, Anda bisa mendengarkan radio favorit, bernyanyi, bahkan berkaraoke di kamar mandi maupun di ruangan lain. Menurut Albert, Moxie didesain untuk memberikan performa terbaik yang memadukan shower dengan speaker terkoneksi bluetooth, serta teknologi pintar yang terhubung dengan Amazon Alexa Voice Assistance.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Lebih Sehat

Speaker tersebut juga menawarkan kualitas suara yang jernih sehingga ritual mandi dan menyanyi Anda semakin berkesan. "Moxie ini bisa tersambung dengan berbagai jenis gawai melalui Bluetooth. Speaker-nya bisa dipindahkan ke berbagai ruangan dan bisa di-charge. Juga, tidak akan rusak meski terkena cipratan air," ungkap Albert.

Produk lainnya adalah Eir Intelligent Toilet atau toilet pintar. Produk ini bisa merefleksikan gabungan keindahan dan inovasi. Ada tipe produk yang dapat dipasang di dinding dengan konfigurasi beragam, serta lingkungan tekanan air rendah.

Sistem filter airnya memurnikan air yang disemprotkan dari bidet ke tubuh, dan menghilangkan kotoran, sisa klorin, dan logam berat sehingga menjadi lebih sehat. 

3 dari 4 halaman

Cocok di Tengah Pandemi

Kohler juga menghadirkan Rivlet All in One Cabinet, yakni kabinet multi fungsi yang terbuat dari materi tahan air dan diklaim tahan lama Wastafel ini juga berfungsi ganda dengan dimensi lebar untuk proses basuh yang nyaman.

Bahkan, unit ini mempunyai panel khusus di bagian bawah, sehingga ketika dibuka akan muncul pijakan kaki yang dapat mengurangi posisi membungkuk saat mencuci kaki. 

"Ini juga pas untuk mereka yang berwudu, Anda bisa membersihkan kaki tanpa khawatir airnya akan terciprat keluar atau terkena pakaian, serta lebih cepat kering," terang Albert.

Sebelumnya, Mobile Showroom Kohler hadir di Senayan City dan Grand Indonesia pada akhir tahun lalu. Saat ini, mereka hadir di Lippo Mall Kemang (25--30 Januari 2022), setelah itu di Summarecon Mall Serpong (1--6 Februari 2022), PIK Pantjoran (8--13 Februari 2022), dan Funtastico Bintaro (15--20 Februari 2022).

Rencananya, mereka juga akan membuat konsep serupa di beberapa kota lain di Indonesia. 

4 dari 4 halaman

Serba-serbi Rumah Ramah Lingkungan

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.