Sukses

Permintaan Putin pada Ayah Khabib Nurmagomedov: Jangan Beri Hukuman Terlalu Keras

Presiden Rusia Vladimiri Putih meminta ayah petarung Khabib Nurmagomedov untuk tidak memberikan hukuman terlalu keras, ada apa?

Liputan6.com, Moskow - Presiden Rusia Vladimir Putin memberikan selamat kepada Khabib Nurmagomedov atas kemenangannya dalam duel melawan Conor McGregor di UFC 229.

Orang nomor satu di Negeri Beruang Merah itu juga bersimpati dengan tindakan pembelaan yang dilakukan oleh petarung Muslim itu di akhir pertarungan.

Komisi Atletik Nevada (NAC) telah mengajukan keluhan terhadap Khabib Nurmagomedov karena melakukan serangan melompat dari tepian segi delapan, dan berkelahi dengan salah satu pelatih McGregor, sesaat setelah pertarungan akbar di Las Vegas, AS, Sabtu 6 Oktober.

Beberapa pria lain, diyakini anggota tim Khabib Nurmagomedov, menyerang McGregor meskipun petarung asal Irlandia itu membantah telah melecehkan lawannya, demikian sebagaimana dikutip dari The Guardian pada Kamis (11/10/2018).

Presiden Vladimir Putin bertemu dengan Khabib Nurmagomedov dan ayahnya pada Rabu, 10 Oktober 2018, di Moskow. Pemimpin Rusia itu mengapresiasi aksi sang petarung, yang dinilainya heroik, karena membela harga diri dan bangsa.

Sebelumnya, dalam duel akbar yang dimenangkan oleh Khabib Nurmagomedov di Las Vegas, sang petarung naik pitam ketika lawannya, McGregor, mengolok-olok ayah, negara dan agamanya.

"Siapa pun bisa melompat (keluar dari segi delapan) dengan cara yang sama," kata Vladimir Putin.

"Jika kami diserang dari luar, bukan hanya Anda, kita semua bisa melompat sedemikian rupa ... mungkin ada neraka yang harus dibayar."

Khabib Nurmagomedov sejak itu meminta maaf atas tindakannya dan mengatakan ayah dan pelatihnya, Abdulmanap, akan "menghajar ketika saya pulang".

"Saya akan meminta ayah Anda untuk tidak memberikan hukuman terlalu keras, karena Anda telah mencapai tugas utama, dengan layak dan meyakinkan," kata Putin di hadapan Khabib Nurmagomedov, yang datang ditemani ayahnya.

 

* Update Terkini Asian Para Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru di Sini.

 

Simak video pilihan  berikut: 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Mempertimbangkan Pertandingan Ulang

Komisi Atletik Nevada (NCA) dikabarkan akan menjatuhkan denda kepada McGregor dan Nurmagomedov, atas tindakan mereka pada pertandingan Sabtu lalu.

Akan tetapi, Presiden UFC Dana White belum mempertimbangkan adanya pertandingan ulang, meskipun hal itu kemungkinan besar mendulang pendapatan besar.

"(Nurmagomedov) harus segera menghadap NCA, dan kami perlu melihat secara keseluruhan apa yang akan diperbuat oleh Khabib atas kekacauan ini," jelas White kepada ESPN pada hari Senin.

"Tapi Conor McGregor sudah menghubungi saya, ingin pertandingan ulang," lanjutnya.

Meskipun UFC belum merilis angka pembayaran bayar resmi dari acara hari Sabtu, Whte mengatakan kepada situs TMZ bahwa acara tersebut berhasil menarik dua juta penonton.

Catatan tersebut jauh lebih tinggi dari rekor sebelumnya, yakni sebanyak

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.