Sukses

Kaesang Sah Menikah dengan Erina Gudono, Banjir Selamat dan Doa Warganet

Warget turut mendoakan kelancaran pernikahan hingga kedamaian rumah tangga Kaesang Pangarep dan Erina Gudono kedepannya.

Liputan6.com, Jakarta - Putra bungsu Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep dan Erina Gudono resmi melangsungkan akad nikah di Pendopo Agung Ambarrukmo, Yogyakarta, Sabtu (10/12/2022) pukul 13.15 WIB.

Mas kawin yang diberikan Kaesang kepada Erina yaitu seperangkat alat sholat, logam mulia 10, 12, 20 dam 22 gram, serta uang tunai senilai Rp300 ribu.

Keluarga Jokowi sudah tiba di Pendopo Royal Ambarrukmo pukul 12.17 WIB. Sebelum akad nikah dimulai, keluarga mempelai wanita, Erina Gudono melakukan tradisi pasrah tampi.

Pasrah artinya menyerahkan dan tampi artinya menerima. Sehingga pasrah tampi merupakan kegiatan penyerahan dengan pasrah mempelai laki-laki untuk dinikahkan dengan mempelai perempuan (menerima mempelai laki-laki).

"Keluarga dari Mas Kaesang itu nanti akan dinikahkan yaitu diwakili oleh yang masrah atau yang menyerahkan. Jadi keluarag Bapak Jokowi (mempelai laki-laki) itu diwakili ada yang namanya pasrah itu menyerahkan Mas Kaesang untuk segera dinikahan. Sementara keluarga Ibu Gudono (mempelai wanita) itu juga mewakilkan, yaitu yang nampi itu menerima Mas Kaesang untuk dinikahkan dengan Mbak Erina," kata pemerhati Tradisi Jawa, Kinting Handoko mengutip live streaming YouTube Liputan6 SCTV.

Sebelumnya, Erina Gudono tiba di Pendopo Agung Ambarrukmo menggunakan kereta kencana pukul 13.00 WIB, dengan kebaya pengantin putih. Sementara Kaesang Pangarep menggunakan beskap putih. Keduanya tampak mengguankan jarik khas Yogyakarta.

Kaesang terlihat tegang, bahkan sesekali dirinya menarik nafas yang dalam. Berbeda dengan Erina Gudono, dia tampak menutupi rasa tegangnya dengan tersenyum, meski senyuman itu tidak menutup raut wajah grogi.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Doa Warganet untuk Kaesang Pangarep dan Erina Gudono

Pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono tentu menarik perhatian masyarakat Tanah Air. Keduanya pun mendapatkan banyak doa dari masyarakat

Berikut beberapa doa warganet untuk pengantin baru Kaesang dan Erina seperti mengutip dari live chat di live streaming Youtube Liputan6 SCTV:

"Selamat menempuh hidup baru semoga menjadi keluarga sakinah mawadah warahmah," tulis akun Mudholifah Wiwin​.

"Semoga menjadi keluarga sakinah, mawadah, warohmah," sahut akun Etty Setiastuty.

"​Selamat untuk mas kaesang dan mba erina semiga samawa," kata akun Enok Juariah.

"Selamat buat kalian berdua semoga menjadi keluarga sakinah mawwadah warohmah cepet dikasih momongan sholih sholihah," tulis akun Adam's Chanel​.

"​Selamat pada Mas Kaesang Pangarep dan mbak Erina Gudono, semoga menjadi keluarga sakinah-mawadah-warahmah sampai akhir hayat. amiin yra," ucap akun BALQISS-STORE.

"Aalhamdulillah...sah ..masya Allah...terharu ..samawa Mas kaesang Dan mbk erina," doa akun Sreilya.

"Aamiin ya Allah Allahuma sholli ngala syayidina Muhammad waalla alli syayidina Muhammad," ucap akun Shofia Yusuf.

"​Selamat mas kaesang dan mbak Erina. Semoga menjadi keluarga sakinah mawadah warahmah. Aamiin," sahut akun Atiqoh 89.

 

3 dari 4 halaman

Didampingi Jokowi-Iriana, Kaesang Tiba di Lokasi Akad Nikah

Berdasarkan pantauan, Kaesang beserta keluarga tiba di lokasi akad nikah pada pukul 12.38 WIB, dengan memakai baju adat Jawa bewarna putih. Dia diapit oleh kedua orang tuanya yakni, Presiden Jokowi dan ibu Iriana.

Di belakang Kaesang, ada kedua kakanya yaitu, Gibran Rakabuming Raka dan istrinya Selvi Ananda serta Kahiyang Ayu beserta suaminya, Bobby Nasution. Kedua keponakan Kaesang yakni, Jan Ethes Srinarendra, Sedah Mirah Nasution, dan Panembahan Al Nahyan Nasution juga ikut mengiringi Kaesang ke dalam pendopo.

Tampak Jan Ethes berdiri di depan Kaesang sambil memegang bunga. Jokowi dan Iriana lalu mendampingi Kaesang berjalan menuju meja pembacaan ijab kabul.

Dalam akad nikah ini, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono bertindak sebagai saksi mewakili pihak keluarga Kaesang. Sementara itu, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno akan menjadi saksi dari pihak Erina Gudono.

Usai prosesi akad nikah, di Pendopo Ambarrukmo juga berlangsung acara "panggih." Setelah itu, dilanjutkan resepsi dan sesi foto bersama dengan para tamu undangan. Acara itu akan dihadiri sebanyak 150 tamu undangan, di mana sebagian besar adalah pihak keluarga.

Setelah akad, Kaesang dan Erina akan menggelar tasyakuran atau resepsi di Pura Mangkunegaraan Solo Jawa Tengah pada, Minggu 11 Desember 2022. Total ada sekitar 6.000 tamu undangan yang akan menghadiri acara tasyakuran Kaesang-Erina.

Sejumlah menteri dan pejabat negara yang hadir dalam akad ini antara lain, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Menteri BUMN Erick Thohir, Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, hingga Ketua Mahkamah Konstitusi Anwar Usman.

4 dari 4 halaman

Jokowi Ungkapkan Perasaan Menikahkan Anak Bungsu

Jokowi mengaku terus berdoa agar seluruh rangkaian acara pernikahan berjalan lancar dari awal hingga akhir.

"Saya berdoa agar seluruh rangkaian bisa berjalan dengan baik, mulai besok (Sabtu 10/12) ijab kabul bisa berjalan dengan lancar dan nanti selanjutnya pada Minggu (12/12) tasyakuran di Solo berjalan dengan baik," katanya seusai prosesi "midodareni" calon pengantin putri di Pedukuhan Purwosari, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Jumat malam.

Menurut dia, kedatangannya bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo dan keluarga besarnya ke kediaman orang tua Erina ini untuk melakukan "serah-serahan,"  "midodareni," dan menengok calon pengantin putri.

"Namun yang boleh menengok Mbak Erina Gudono yang sedang menjalani 'midodareni' hanya Bu Jokowi, yang lainnya tidak boleh," katanya, dikutip Antara.

Pada kesempatan tersebut Presiden Jokowi menyatakan sangat bahagia dengan pernikahan putra bungsunya Kaesang Pangarep dengan Erina Sofia Gudono.

"Seluruh keluarga besar sangat bahagia karena Kaesang ini anak bungsu," katanya

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.