Sukses

Ada yang Aneh di Dalam Tahu Bakso Ini, Isinya Bikin Mual

Tahu bakso ini memiliki isian yang mecurigakan

Liputan6.com, Jakarta Kamu pencinta gorengan? Pernah mencoba tahu bakso? Tahu bakso adalah makanan khas Semarang berupa tahu yang didalamnya berisi campuran antara tepung dan daging sapi yang dibentuk memanjang. Namun sekarang, ada pula produsen yang menggunakan isian lain seperti udang, kepiting ataupun ayam.

Cara membuat tahu bakso pun cukup mudah yaitu setelah campuran daging, tepung dan penyedap rasa dicampur jadi satu. Lalu adonan tersebut dimasukkan kedalam tahu, yang sebelumnya telah dibelah pinggirnya. Kemudian goreng hingga matang dan warnanya berubah kecokelatan.

Namun, apa yang kamu rasakan bila saat makan tahu bakso tiba-tiba terdapat isi yang mencurigakan? Tentu ini akan membuat kamu curiga. Nah, ada tahu bakso dengan isi yang mencurigakan dan membuat mual, berikut Liputan6.com, Selasa (26/03/2019) kutip kisahnya dari Twitter.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Tahu Bakso Isi Bulu yang Mencurigakan

Foto tahu bakso ini diunggah oleh akun twitter milik @FOODFESS. Jika dilihat sekilas, tidak ada yang aneh dengan tahu bakso itu. Namun, jika diperhatikan dengan saksama kamu akan menemukan keanehan. 

Dalam gambar tersebut, terlihat sebuah penampakan seperti bulu hewan yang terdapat dalam isian tahu bakso tersebut. 

Foto ini pun lantas mendapat komentar dari warganet yang jijik dengan gambar tahu bakso tersebut.

"astaghfirullah aku pernah makan baso dan ada gitu, sempet curiga kalo 'bulu' soalnya...ya allah, gak mau lagiii" ungkap @chesseeyou

"GELI" ungkap @jypepih

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini