Sukses

Ajax Dihantui Rekor Buruk Saat Jamu Klub Italia

Ajax tidak terlalu perkasa bila bermain di kandang pada ajang Liga Champions.

Ajax Amsterdam mengawali langkah di Liga Champions musim 2013/2014 dengan buruk. Mereka dipermak Barcelona empat gol tanpa balas dua minggu lalu. Ajax pun kini dituntut meraih poin penuh saat kedatangan wakil Italia AC Milan, Rabu (2/10) dinihari WIB.

Tugas berat sudah menanti tim asuhan Frank De Boer saat Milan datang ke Amsterdam Arena. Pasalnya, Ajax akhir-akhir ini kerap kesulitan saat menjamu klub Italia. Mereka berharap laga melawan Milan dapat menjadi kemenangan pertama dalam sembilan laga saat kedatangan klub Serie A.

Ajax terakhir kali mengalahkan klub Italia pada Desember 2002. Saat itu mereka menang 2-1 melawan AS Roma di putaran kedua babak grup Liga Champions. Ajax juga tidak terlalu perkasa bila bermain di kandang pada ajang Liga Champions.

Musim lalu Ajax cuma sekali menang di kandang atas Manchester City. Mereka kalah dua kali dari Real Madrid dan Borussia Dortmund. Pada musim 2010/2011 dan 2011/2012, Ajax tampil sangat mengecewakan di fase grup Liga Champions. Mereka hanya mendapat empat poin saat bermain di depan publik sendiri.

Celakanya Milan punya pengalaman bagus di musim ini saat menghadapi wakil Belanda. Di play-off Liga Champions musim ini mereka menyingkirkan PSV Eindhoven dengan menang agregat 4-1.

Kedua tim terakhir kali bertemu di Liga Champions pada musim 2010/2011. Saat itu Milan menahan Ajax 1-1 di Amsterdam Arena. Ajax berhasil menang 2-0 di San Siro. Tapi saat itu Milan sudah memastikan diri lolos ke knock-out sehingga menyimpan pemain-pemain pilarnya.

Menjelang kedatangan Milan, De Boer mendapat kabar buruk karena penyerang Bojan Krkic tidak bisa tampil akibat cedera hamstring akhir pekan lalu. Padahal Bojan sangat dibutuhkan De Boer karena sudah mengenal Milan. Musim lalu Bojan tampil 19 kali di Serie A dengan mencetak tiga gol bersama Milan.

Di kubu Milan, pelatih Massimilano Allegri juga sedang dipusingkan dengan badai cedera. Mattia De Sciglio, Riccardo Montolivo, Stephan El Shaarawy dan Kaka masih belum bisa main akibat cedera. Untungnya Mario Balotelli siap tempur.

Balotelli tengah dalam kondisi fit 100 persen karena di Serie A terkena skorsing tiga laga akibat menghina wasit. Balotelli kemungkinan akan diduetkan dengan Alessandro Matri. Allegri nampaknya akan kembali mempercayakan Valter Birsa sebagai starter setelah akhir pekan kemarin mencetak gol tunggal kemenangan atas Sampdoria.

Prakiraan Susunan Pemain:

Ajax: Vermeer; Van Rhijn, Moisander, Denswil, Blind; De Jong, Poulsen; Sereno, Duarte, Fischer; Sigthorsson

AC Milan: Abbiati; Abate, Mexes, Zapata, Constant; Birsa, Poli, De Jong; Niang, Matri, Balotelli

Baca juga:
* <a href="http://bit.ly/1fYwPFu">Pacar Ronaldo Tampil `Berani` di Majalah</a>
* <a href="http://bit.ly/17lJ6QI">Gara-Gara Sepi Prestasi, Personel MU Justru Sempat Narsis</a>
* <a href="http://bit.ly/1eVyqgn">Aksi Kesakitan Kiper Atletico, Ternyata Cuma Akting</a>
* <a href="http://bit.ly/GzyjsV">Erick Thohir akan Bawa Pemain Keturunan Indonesia ke Inter</a>
* <a href="http://bit.ly/16S6hh8">Ronaldo Pakai Arloji Rp 1,8 M di Acara Makan Malam</a>
* <a href="http://bit.ly/1aGc8uc">Van Dijk Tak Sabar Hadapi Barcelona</a>
* &lt;a href="http://bit.ly/1bnzs46"&gt;Cedera `Horor` Carlos Tevez&lt;/a&gt;

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • AC Milan adalah salah satu klub tersukses di Serie A Italia dengan raihan 18 trofi
    Associazione Calcio Milan adalah klub sepak bola Italia yang berbasis di Milan, Lombardia. AC Milan bermain di Serie A.

    AC Milan

  • Ajax