Sukses

Tonton Final Piala FA 2023/2024 Manchester City vs Manchester United, Segera Dimulai

Pertandingan final Piala FA 2023/2024 antara City melawan Manchester United bakal berlangsung pada 21.00 WIB.

Liputan6.com, Jakarta- Derby Manchester menjadi suguhan di final Piala FA edisi ke-143 di Stadion Wembley pada Sabtu 25 Mei 2024 malam WIB. Manchester City bertemu rival sekota Manchester United. Misi berbeda diemban kedua tim di partai puncak.

Manchester City bertekad mengukir sejarah baru lagi. Pasukan Josep Guardiola baru saja menciptakan sejarah sebagai tim pertama yang menjadi juara Premier League empat kali berturut-turut. City memenangi persaingan sengit dengan Arsenal sampai pekan terakhir.

Usai bikin rekor di Premier League, Guardiola menegaskan timnya masih haus akan rekor-rekor lain. Guardiola ingin City menjadi tim pertama yang memenangi Piala FA dan Premier League dua kali beruntun. Guardiola tak peduli Ten Hag dan MU membutuhkan gelar pelipur lara dengan menjuarai Piala FA.

Jika bisa mengawinkan gelar Liga Inggris dan Piala FA tahun ini, City menyamai pencapaian MU dan Arsenal. Saat ini baru MU dan Arsenal yang bisa tiga kali mengawinkan trofi liga dan Piala FA. MU melakukannya di 1993/94, 1995/96 dan 1998/99. Sedangkan Arsenal pada 1970/71, 1997/98 dan 2001/02. City sendiri sudah dua kali meraih Liga Inggris dan Piala FA bersamaan.

Pertandingan final Piala FA antara Manchester City melawan Manchester United akan berlangsung mulai pukul 21.00 WIB. Duel seru ini bisa ditonton melalui Vidio. Link live streaming tersedia di halaman berikutnya:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Link Live Streaming Final Piala FA

Untuk menyaksikan keseruan final Piala FA antara Manchester City melawan Manchester United melalui lvie streaming di Vidio, silakan klik tautan berikut ini.

3 dari 3 halaman

Prakiraan Susunan Pemain Manchester City vs Manchester United

Manchester City: Ortega; Walker, Akanji, Dias, Gvardiol; Rodri, Kovacic; Bernardo, De Bruyne, Foden; Haaland

Manchester United: Onana; Wan-Bissaka, Casemiro, Martinez, Dalot; Mainoo, Amrabat; Rashford, Fernandes, Garnacho; Hojlund

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini