Sukses

Lawan Bhayangkara FC, Bali United Soroti Kinerja Wasit

Bali United meladeni Bhayangkara FC pada pekan kedua Shopee Liga 1 2019. Kedua tim sempat bersaing sengit pada perebutan juara Liga 1 2017.

Liputan6.com, Gianyar -d Bali United menjamu Bhayangkara FC pada pekan kedua Shopee Liga 1 2019 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Selasa (21/5/2019). Jelang laga ini, pelatih Bali United Stefano Cugurra 'Teco' meminta wasit bertindak adil.

Pasalnya, duel nanti sarat gengsi akibat persaingan di Liga 1 2017. Ketika itu kedua tim sama-sama mengoleksi 68 angka dari 34 pertandingan.

Namun, meski memimpin produktivitas gol, Bali United harus merelakan gelar ke Bhayangkara FC yang unggul head to head.

"Mudah-mudahan wasit paham bagaimana seharusnya memimpin pertandingan. Wasit besok harus fair," pinta Teco pada konferensi pers jelang pertandingan di Bali United Cafe, Senin (20/5/2019).

Teco mengaku sudah beberapa kali bentrok dengan Bhayangkara FC. Ia tahu tim asuhan Angel Alfredo Vera bermain cukup keras.

"Saya sudah berapa kali lawan Bhayangkara. Mereka bermain cukup keras. Saya berharap wasit bisa mengontrol jalannya pertandingan agar tidak ada masalah. Ketika wasit tak bisa mengontrol, tentu akan jadi masalah. Wasit harus fair kepada kedua tim," ujarnya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Siap Bertanding

Di sisi lain, Teco menjelaskan timnya sudah siap melakoni laga yang bakal disiarkan O Channel nanti. "Kami sudah siap, semua tidak ada masalah. Soal strategi menghadapi mereka kami tak bisa bocorkan, tapi yang jelas kami sudah kenal betul cara mereka bermain," tuturnya.

Penggawa Bali United, Yabes Roni Malaifani mengungkapkan hal senada. Ia dan rekan-rekannya sudah siap menjalani laga dan menjalankan taktik yang diberikan pelatih.

"Kami sudah latihan dengan baik. Kami tahu Bhayangkara tim kuat, banyak pemain bagus. Kami akan bekerja keras berusaha meraih hasil maksimal. Ini kandang kami, tentu kami ingin kemenangan," katanya. 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.