Sukses

Hadapi PS TNI, Pelatih Persija Bimbang Tentukan Penyerang

Ada 4 penyerang yang dipertimbangkan Persija untuk diturunkan pada laga lawan PS TNI.

Liputan6.com, Jakarta - Persija Jakarta masih belum menentukan siapa yang akan diturunkan di lini depan kala menghadapi PS TNI di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (10/6/2016). Pelatih Persija, Paulo Camargo, memiliki empat penyerang yang dipertimbangkan untuk menjadi starter.

Pertandingan kontra PS TNI besok akan menjadi penampilan terakhir Macan Kemayoran di GBK. Sebab, Stadion GBK harus direnovasi demi persiapan Indonesia menjadi tuan rumah Asian Games 2018.

Baca Juga

  • Hodgson Pilih Sendiri Mata-mata di Piala Eropa
  • Fasis dan Kisah Cinta Mustahil Buffon-Ilaria D'Amico
  • 5 Calon Kuat Top Scorer Piala Eropa

Persija memiliki Bambang Pamungkas, Aldi Al Achya, Rachmat Affandi dan Jose Adolfo Guerra di lini depan. Khusus untuk Bambang, Camargo memberi catatan kalau pemain ini masih belum padu lantaran waktu bermainnya yang kurang bersama tim.

"Saya bisa pakai 4-3-3 atau 4-4-2 nanti. Saya masih butuh waktu untuk memilih siapa yang diturunkan di depan," tutur Camargo dalam jumpa pers pra-pertandingan.

"Affandi yang lebih lama bermain dengan Persija. Saya juga akan menurunkan Syahroni (gelandang) selama 20-25 menit, karena dia terakhir kali main di trofeo," tutur pelatih asal Brasil ini.

Camargo mengatakan, Persija harus bangkit setelah kalah 0-1 dari Barito Putera di pekan kelima Torabika Soccer Championship presented by IM3 Ooredoo. Dia meminta Ismed Sofyan dan kawan-kawan untuk fokus sepanjang pertandingan agar PS TNI pulang dengan tidak membawa poin.

"Ini bakal jadi pertandingan yang sulit buat pemain saya. Saya perharap dukungan suporter di Senayan," ujarnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.