Sukses

Hujan Tak Surutkan Semangat Warga Lihat Penutupan Asian Games 2018

Berbekal payung hingga mantel hujan, para pengunjung yang mayoritas Warga Negara Indonesia ini untuk menyaksikan closing ceremony Asian Games 2018.

Liputan6.com, Jakarta - Langit kelabu secara tak terduga memenuhi langit di atas area halaman Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada sore hari jelang sesi penutupan Asian Games 2018 yang akan berlangsung sejak pukul 18.00 WIB.

Tak lama kemudian, rintik hujan pun turut jatuh sekitar pukul 16.30, membasahi pekarangan stadion yang telah ramai dipadati pengunjung sejak siang hari.

Spontan, ribuan orang langsung berlarian ke tempat berteduh darurat seperti halte Shuttle Bus GBK hingga tepian kios di area Asian Fest.

Menurut pantauan Liputan6.com di tempat, hujan terlihat terus mengguyur selama satu jam hingga mendekati pukul 17.30. Namun demikian, itu tidak menyurutkan langkah warga yang telah hadir untuk beranjak balik kanan.

Berbekal payung hingga mantel hujan, para pengunjung yang mayoritas Warga Negara Indonesia ini untuk menyaksikan closing ceremony ajang olahraga terbesar se-Asia yang telah mengangkat nama negara dengan perolehan 31 emas dari total 98 medali yang didapatkan atlet perwakilan Tanah Air.

Adapun sesi penutupan nanti akan dimeriahkan oleh 22 penampil terkemuka, termasuk dua boyband asal Korea Selatan, Super Junior dan iKon. Beberapa musisi Tanah Air pun turut berpartisipasi, mulai dari Anggun C Sasmi, Rossa, Raisa, Via Vallen, dan masih banyak lagi.

Setelah sempat sedikit reda beberapa waktu, hujan kembali membasahi GBK pada pukul 17.50 WIB. Langit belum berhenti menangis sampai detik ini di mana acara penutupan sudah mulai dihelat.

Tapi sebaliknya, masyarakat tak gentar dan tetap coba menerobos guyuran hujan untuk menyaksikan momen langka yang baru terulang lagi sejak 1962 ini.

* Saksikan keseruan Upacara Penutupan Asian Games 2018 dan kejutan menarik Closing Ceremony Asian Games 2018 dengan memantau Jadwal Penutupan Asian Games 2018 serta artikel menarik lainnya di sini.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.