Ditanya Soal Tawaran PDIP ke Kaesang, Puan Maharani: Ini Bukan Politik Jual-Beli

Ketua DPP PDIP Puan Maharani mengaku menunggu Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep, untuk bisa bertemu dirinya untuk membahas kerja sama di Pemilu 2024.

oleh Delvira Hutabarat diperbarui 30 Sep 2023, 14:37 WIB
Ketua DPP PDIP bidang Politik dan Keamanan Puan Maharani Saat Berpidato di Rakernas IV PDIP. (Foto: Dokumentasi PDIP).

Liputan6.com, Jakarta - Ketua DPP PDIP Puan Maharani mengaku menunggu Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep, untuk bisa bertemu dirinya untuk membahas kerja sama di Pemilu 2024.

"Ayo Mas Kaesang ketemu Mbak Puan dulu, ayo kapan mau ketemu mbak puan? Yuk, nih udah ditunggu nih sama Mbak Puan, Mas Kaesang," kata Puan di sela Rakernas IV PDIP di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Sabtu (30/9/2023).

Puan memastikan PDIP adalah partai terbuka pada semua parpol. Ia berharap PSI bisa bergabung dan mendukung Ganjar Pranowo.

"Kami berharap semuanya itu memang bisa bergabung dengan PDIP, tapi kan semua juga punya pertimbangan tertentu jadi ya nanti kalo saya bilang gak mau ngajak Mas Kaesang dibilangnya PDIP enggak mau ngajak, sekarang saya mau ngajak ditanya lagi, ini kayaknya salah terus ya," ujar Puan.

Terkait tawaran yang akan diberikan ke Kaesang, Puan mengaku tidak ada politik jual beli atau tawaran khusus bagi Kaesang untuk bergabung.

"Ini bukan politik jual beli, ini bagaimana menyamakan visi dan misi untuk membangun bangsa dan negara," katanya.

Sebelumnya, Hari kedua Rapat Kerja Nasional (Rakernas) IV PDIP di JIExpo, Kemayoran, Jakarta, Sabtu (30/9/2023) beragenda pengarahan dari Ketua DPP bidang Politik dan Keamanan Puan Maharani.

Dalam pidatonya, Puan menekankan tentang pentingnya kesolidan demi target suara PDIP pada Pemilu 2024 lebih tinggi dibandingkan kontestasi politik sebelumnya.

"Kita ingin ada kenaikan suara. Kalau di daerah yang kita tidak mendapat kursi, setidaknya kita berusaha mendapatkan. Kira-kira bisa enggak? Bisa. Asal kita kompak, kita solid," kata Puan.

2 dari 2 halaman

Ingatkan Cita-Cita Politik PDIP

Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani berharap Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep mau bertemu dengannya.

Puan mengingatkan tentang cita-cita PDIP dalam berpolitik ialah menyejahterakan masyarakat.

"Kita PDIP akan mewujudkan masyarakat yang sejahtera. Ini komitmen perjuangan kita. Partai dibangun oleh pengorbanan, derita berjuang, kesetiaan yang membentuk organisasi," ujarnya.

Puan juga menekankan kepada kader PDIP untuk setia kepada cita-cita partai dan tidak menyerah ketika muncul beragam ujian dan badai yang datang.

"Kalau setia, pastinya akan sampai di ujung tujuan. Kesetiaan itu kriteria atau hal yang bikin partai kita besar dan tidak mudah menerjang badai," kata dia

Infografis Puan Maharani Ajak Kaesang Pangarep Gabung PDIP Usai Berniat Jadi Depok 1. (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya