Sukses

Penikmat Film Amerika Serikat Serbu The Lego Movie

Sesuai dengan yang telah diramalkan sebelumnya, film 'Lego' berhasil membuat kemenangan besar saat tiba di Amerika Serikat.

Sesuai dengan yang telah diramalkan sebelumnya, 'The Lego Movie' berhasil membuat kemenangan besar saat tiba di Amerika Serikat. Memanen lebih dari USD 69,1 juta di pekan perdana, karya sutradara Phil Lord dan Chris Miller ini sukses menduduki peringkat pertama dan menggagalkan ambisi 'The Monuments Men' yang saat ini berada di puncak kedua lewat penghasilan sebanyak USD 22,7 juta.

Sementara 'Ride Along' yang sebelumnya berhasil menjadi jawara selama tiga musim, akhirnya turun tahta dan menempati posisi tiga dengan laba senilai USD 9,4 juta. Berikut daftar lengkapnya:

1. (baru) The Lego Movie - USD 69,1 juta
2. (baru) The Monuments Men - USD 22,7 juta
3. (pekan ke-4) Ride Along - USD 9,3 juta
4. (pekan ke-12) Frozen - USD 6,9 juta
5. (pekan ke-3) That Awkward Moment - USD 5,5 juta
6. (pekan ke-7) Lone Survivor - USD 5,2 juta
7. (baru) Vampire Academy - USD 4,1 juta
8. (pekan ke-4) The Nut Job - USD 3,8 juta
9. (pekan ke-4) Jack Ryan: Shadow Recruit -USD 3,6 juta
10. (pekan ke-2) Labor Day - USD 3,2 juta

Seperti diketahui, dibintangi oleh nama-nama besar seperti Chris Pratt, Will Ferrell, Elizabeth Banks, Will Arnett, Liam Neeson, Morgan Freeman, hingga Channing Tatum, film pertama Lego sukses mendapat banyak pujian dari para penonton dan pengamat film.

Bahkan, dengan pendapatan di pekan pertama yang mencapai 69,1 juta, Lego juga berhasil menjabat sebagai salah satu film dengan pembukaan terbesar di bulan Februari. Nyaris mengalahkan 'Passion of the Christ' yang menorehkan angka USD 83,8 juta pada satu dekade lalu.(Feb)

Baca:
Sekuel The Lego Movie Tendang Penulis Film Pertama
Komunitas Lego Indonesia Sambut Film The Lego Movie

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.