Sukses

Merasa Dilecehkan, Lady Gaga Geram dengan Adam Levine

Lady Gaga dan Adam Levine terlibat Tweet War atau pertengkaran via Twitter baru-baru ini. Kira-kira apa penyebabnya?

Lady Gaga merasa geram dengan Adam Levine. Pasalnya Lady Gaga tidak terima ketika pentolan Maroon 5 tersebut menulis sebuah status yang berkaitan dengan pembuatan karya lagu dengan teknik recycle, mengambil lagu lama milik orang lain untuk dijadikan referensi atau bahkan menyanyikannya kembali.

Meski tidak secara langsung menuliskan orang yang dimaksud, Lady Gaga merasa Tweet Adam tersebut ditujukan untuk dirinya. "Recycle lagu lama untuk generasi muda sekarang tidak bisa membuatmu disebut sebagai seorang artis atau musisi. Itu membuatmu seperti guru di bidang kesenian saja," tulis Adam Levine seperti dikutip Femalefirst, Senin (23/9/2013).

Bagi tunangan Behati Prinsloo ini, membuat dan menulis lagu bukanlah hal yang harus dilakukan dengan usaha yang ngoyo. Banyak hal yang dapat menginspirasi terutama orang-orang disekitar atau pengalaman sehari-hari seseorang.

"Aku suka menulis dan menghasilkan karya musik untuk orang-orang di sekitarku dan juga untukku sendiri. Itu saja. Tidak perlu melirik karya orang lain yang sudah tenar," tambah Adam lagi.

Gaga yang membaca kicauan pelantun One More Night itu langsung tersinggung. Segera ia me-Retweet dan mengajak followernya untuk membahas hal tersebut. "Guys, awas ada polisi karya seni di sini!" tulis Lady Gaga.

Follower penyanyi yang menyebut diri sebagai Mother Monster itu pun langsung banyak berkomentar. Ada dari mereka yang menyuruhnya untuk tenang dan tidak mengurusi hal tersebut. Namun kebanyakan dari mereka tidak mengetahui apa yang ditulis Gaga. Walau begitu Tweet tersebut mendapatkan banyak perhatian, sebanyak 9 ribu Retweet dan 7 ribu Tweet favorit.

Tak hanya Adam Levine, Madonna juga pernah menuduh Gaga mencuri dan mendaur ulang karya seninya bertajuk Express Yourself. Dalam versi Gaga lagu tersebut menjadi Born This Way.

"Kupikir kau pasti memakai cara yang fantastis untuk mengubah laguku, kuakui chordnya sedikit berubah. Ya menarik," kata Madonna.

Dalam videoklip Applause milik penyanyi bernama asli Stefani Joanne Angelina Germanotta tersebut juga merujuk kepada karya seni terkenal, termasuk film pada 1957 The Seventh Seal dan lukisan Sandro Botticelli pada 1486, The Birth of Venus.(Ppt/Des)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.