Sukses

Jisoo Blackpink Resmi Perkenalkan Blissoo, Agensi yang Tangani Aktivitas Solonya

Jisoo Blackpink memohon dukungan dari penggemar baik dalam aktivitas solo begitu pula promosi dengan grupnya.

Liputan6.com, Jakarta Setelah beberapa lama jadi spekulasi, Jisoo Blackpink akhirnya mengabarkan secara resmi soal agensi yang akan menaungi kegiatan solonya. Tajuk agensi tersebut mengingatkan pada nama sang artis, Blissoo.

Jisoo mengabarkan berita ini lewat akun Instagram pribadinya, Rabu (22/2/2024) dalam bahasa Inggris maupun Korea.

Halo, ini Jisoo. Dengan penuh semangat, aku ingin berbagi mengenai awal baruku dengan Blissoo. Nantikan apa yang akan datang ke depannya, karena aku berkomitmen membawa kegembiraan dan kebahagiaan bagi Anda semua,” tulis Jisoo Blackpink.

Di akhir unggahannya, Jisoo memohon dukungan dari penggemar baik dalam aktivitas solo begitu pula promosi dengan Blackpink.

Sementara dalam caption tertulis, “Melampaui batas genre maupun bidang, misi kami adalah berbagi kebahagiaan yang diciptakan Jisoo dengan caranya yang unik.”

Jisoo juga meluncurkan akun media sosial dan juga situs resmi untuk Blissoo.

Sekadar informasi, isu mengenai agensi baru Jisoo santer terdengar pada Januari lalu. Diwartakan Korea JoongAng Daily, kala itu Jisoo diduga akan mendirikan agensi untuk memulai karier solonya. Kabarnya, ia dibantu saudaranya, Kim Jeong Hoon, yang merupakan CEO perusahaan makanan bayi.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Tak Perpanjang Kontrak untuk Aktivitas Solo

Seperti diketahui, Desember lalu YG Entertainment menyampaikan bahwa keempat member Blackpink memperpanjang kontrak dengan pihak mereka, hanya untuk kegiatan grup.

"Blackpink baru-baru ini memperbarui kontrak mereka dengan YG untuk aktivitas grup mereka, dan kami telah sepakat untuk tidak melanjutkan kontrak tambahan untuk aktivitas individu para anggota," kata perwakilan YG Entertainment, dikutip dari Soompi.

3 dari 4 halaman

Jennie Blackpink dengan Odd Attelier

Setelah pengumuman resmi dari YG, satu demi satu personel Blackpink menyampaikan rencana aktivitas solo mereka. Yang pertama adalah Jennie, yang mendirikan agensi sendiri bertajuk Odd Attelier.

"Nama tersebut menunjukkan keinginanku untuk melakukan yang terbaik dalam pekerjaanku pada masa mendatang, meski jalan yang kuambil janggal (odd) atau berbeda,” kata Jennie dalam acara The Seasons: Lee Hyo-ri's Red Carpet, diwartakan SBS Star.

4 dari 4 halaman

Lisa dan Rose

Selanjutnya yang mengambil langkah serupa adalah Lisa yang mendirikan LLOUD. Ia kini tak hanya menekuni dunia tarik suara, tapi juga merambah bidang akting.

Beberapa waktu lalu, Lisa dikonfirmasi ikut membintangi serial HBO The White Lotus Season 3. Sementara itu Rose diketahui sedang mengerjakan lagu solonya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.