Sukses

Film Si Doel The Movie Tayang di Bioskop Bersejarah

Film Si Doel The Movie direncanakan akan tayang di beberapa negara selain Belanda.

Liputan6.com, Jakarta Si Doel The Movie bakal segera tayang. Film yang diangkat dari sinetron legendaris berjudul Si Doel Anak Sekolahan ini akan tayang serentak di seluruh bioskop di Indonesia pada 2 Agustus 2018. Namun, Falcon Pictures dan Karno’s Film yang membuat film ini akan terlebih dahulu merilisnya secara resmi di negara Kincir Angin, Belanda. 

Film Si Doel The Movie pun mendapatkan sebuah penghargaan dengan menggelar gala premier di Belanda. Sebagai sutradara dan pemain film, Rano Karno mengungkapkan, banyaknya permintaan, yang menjadi alasan film Si Doel The Movie menggelar gala premier di Belanda.

"Saat kita syuting di Belanda, banyak yang minta agar film Si Doel The Movie diputar di Belanda. Saya sampaikan ke Falcon, dan mereka menyambut baik. Awalnya Mereka minta di putar di KBRI, tapi ternyata diputarnya di bioskop yang sangat prestisius di Belanda. Tidak sembarang film bisa diputar di sana. Selain itu juga banyak bloger di Eropa yang minta agar ditayangkan di Inggris dan Paris. Tapi, kita pusatkan semuanya di Belanda. Mereka nanti akan datang ke Belanda untuk ikut gala premier film Si Doel The Movie," ujar Rano Karno saat jumpa pers di Shangri-La Hotel, Jakarta, Senin (16/7/2018).

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Budaya Betawi

Rano Karno juga menambahkan, gala premier ini selain mengapresiasi warga Indonesia yang ada di Belanda, juga akan diangkat dan diperkenalkan budaya Betawi kepada masyarakat Belanda. 

"Si Doel The Movie diputar di Bioskop Tuchinski, kita patut bangga. Karena tidak semua film bisa ditayangkan di sana. Kalau saya nanti akan memakai pakaian khas Betawi saya pakai baju Demang, Mandra, Ray dan Ahong juga akan memakain baju identitas Betawi," ujar Rano Karno.

 

3 dari 3 halaman

Penasaran

Produser Falcon Pictures, Frederica mengungkapkan, digelarnya pemutaran perdana Si Doel The Movie di Belanda, merupakan sebuah prestasi yang membanggakan buat Falcon Pictures. 

"Karena sinetron Si Doel memang sangat fenomenal jadi banyak yang penasaran dengan kelanjutannya. Bukan hanya penggemar dari Indonesia, dari luar negeri banyak yang penasaran,” ungkapnya.

Film Si Doel The Movie yang diangkat dari sinetron yang fenomenal di era 1990-an ini tetap mempertahankan pemain-pemain lawasnya, seperti Rano Karno, Maudy Koesnaedi, Cornelia Agatha, Mandra, Suti Karno, Ahong, serta pemain baru Rey Bong dan Kurtubi.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini