Sukses

Jalani Vaksinasi Covid-19, Wabup Polman Harap Semua Lansia Bisa Divaksin

Natsir yang saat ini berusia 68 tahun mengatakan, dirinya sangat bersyukur bisa menerima suntikan vaksin Covid-19

Liputan6.com, Polman - Wakil Bupati Polman M Natsir Rahmat menjalani vaksinasi Covid-19 dosis pertama pada Jumat (28/05/2021). Ia ikut menerima suntikan vaksin Covid-19 bersama ratusan lansia lainnya di Gedung Gabungan Dinas (Gadis) Pekkabata, Polman.

Natsir yang saat ini berusia 68 tahun mengatakan, dirinya sangat bersyukur bisa menerima suntikan vaksin Covid-19 ini. Apa lagi, Ia menerima vaksin jalang peringatan Hari Lansia Nasional yang jatuh pada 29 Mei 2021 besok.

"Alhamdulillah saya sudah melakukan vaksin dengan aman dan lancar tanpa gejala, hanya agak nyeri sedkit," kata Natsir kepada wartawan.

Natsir berharap, vaksinasi yang Ia terima dapat berjalan lancar hingga vaksin dosis kedua bulan depan. Selain ini, Ia juga menginginkan agar seluruh lansia yang berusia diatas 60 tahun di Polman dapat menerima vaksinasi.

"Di usia kita (lansia) ini, sangat rentan terpapar Covid-19, ayo ikut vaksinasi untuk menjaga imum agar terhindar dari virus ini," ujar Natsir.

Nastsir juga berpesan agar masyarakat senantiasa manaati anjuran pemerintah untuk taat protokol kesehatan meski saat ini kasus Covid-19 di Polman tengah melandai. Ia tak ingin masyarakat manjadi acuh tak acuh dengan kondisi saat ini.

"Kita masih menghadapi masa pandemi, jadi, mari tetap taat protokol kesehatan, gunakan masker, jaga jarak, hindari kerumunan dan rajin cuci tangan," tutup Natsir.

**Ingat #PesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.