Sukses

Bermain di Rel Kereta, Remaja di Tangerang Tewas Tertabrak KRL Jakarta-Rangkas Bitung

Diduga berlari tanpa melihat sekitar, anak 12 tahun tertabrak KRL jurusan Jakarta-Rangkas Bitung hingga tewas, di Kabupaten Tangerang, Senin (26/12/2022).

Liputan6.com, Jakarta Diduga berlari tanpa melihat sekitar, anak 12 tahun tertabrak KRL jurusan Jakarta-Rangkas Bitung hingga tewas, di dekat rumahnya, di Kampung Lebak Panas, Daru, Kecamatan Jambe, Kabupaten Tangerang, Senin (26/12/2022).

Remaja berinisial FK itu langsung tewas di tempat. Mirisnya, FK tewas di area perlintasan KRL yang tak jauh dari rumahnya.

"Korban sedang bermain yang tidak jauh dari rumahnya, ibu korban memanggil si korban, korban berlari ke arah rel kereta," ujar Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang, Abdul Munir.

Munir mengatakan, ketika itu korban tertabrak kereta rel listrik jurusan Jakarta-Rangkas Bitung yang sedang melintas.

"Korban langsung tertabrak dan meninggal dunia di tempat," ungkap Abdul Munir.

Petugas gabungan pun telah mengevakuasi jasad korban. Kemudian korban dibawa oleh ambulans menuju RSU Balaraja oleh Polsek Tigaraksa beserta orang tuanya. 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.