Seorang Wanita Kritis Usai Ditikam Tetangga yang Alami Gangguan Jiwa

Seorang Wanita Kritis Usai Ditikam Tetangga yang Alami Gangguan Jiwa

Di ruang IGD Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dokter Soeselo Slawi, Tegal, Jawa Tengah, seorang wanita berusia 49 tahun kondisinya kritis karena ditikam oleh tetangganya.

Seperti ditayangkan Patroli Indosiar, Rabu (11/9/2019), ia harus dirujuk ke Rumah Sakit Kariadi Semarang untuk menjalani bedah khusus karena mata pisau nyaris mengenai paru-parunya.

"Dari hasil rontgen nya, tidak sampai kena jantung hanya sedikit memang mengenai paru-parunya," ujar Humas RSUD Dokter Soeselo Slawi, Darmawan.

Kala itu, korban tengah mengantar makanan untuk para petani yang sedang bekerja di areal sawah Dukuh Karangdawa.

Saat berpapasan, Suparti tiba- tiba dihantam pisau dapur. Seketika korban tersungkur berlumuran darah karena pinggang belakangnya tertusuk pisau.

Polisi akhirnya membekuk seorang pria warga Karangmulya, Bojong, Kabupaten Tegal. Tetangga korban itu terpaksa diborgol tangannya karena berulang kali mencoba kabur.

Tersangka tercatat pernah menjalani perawatan di Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Doktor Soeroyo Magelang.

"Korban dengan tersangka tidak ada permasalahan apa-apa, karena tersangka ini mengalami gangguan jiwa sudah pernah dirawat di Rumah Sakit Jiwa Magelang selama 40 hari," ujar Kapolsek Bojong AKP Rud Wihartana.

Karena mengidap gangguan jiwa, polisi akan mengembalikan tersangka ke rumah sakit jiwa untuk menjalani perawatan.

Ringkasan

Oleh Muhammad Gustirha Yunas pada 11 September 2019, 16:16 WIB

Video Terkait

Spotlights