Sukses

Gunung Agung Keluarkan Asap Putih 1.000 Meter Mengarah ke Timur

PVMBG masih menetapkan Gunung Agung dalam status Awas pada level empat.

Liputan6.com, Bali - Selasa pagi, Gunung Agung masih mengeluarkan asap putih dengan ketinggian 1.000 hingga 1.500 meter mengarah ke timur. Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi di Pos Pantau Desa Rendang, Karangasem mencatat dalam 24 jam terakhir gempa frekuensi rendah meningkat menjadi 57 kali kegempaan.

Seperti ditayangkan Liputan6 Pagi SCTV, Rabu (6/12/2017), sementara ketinggian lava bertambah 10 meter masih jauh dari bibir kawah yang diperkirakan memiliki ketinggian sekitar 120 meter. PVMBG masih menetapkan Gunung Agung dalam status Awas pada level empat. Sementara itu pos pengungsian di GOR Swecapura, Kabupaten Klungkung kembali ramai oleh pengungsi.

Di antara ribuan pengungsi, sebagian merupakan anak-anak dan balita yang ikut mengungsi bersama orangtuanya. Di pengungsian, anak-anak dan balita ini hidup dalam kondisi serba terbatas. Jumlah pengungsi Gunung Agung hingga saat ini mencapai 62 ribu orang lebih yang tersebar di 214 titik pengungsian.