Sukses

Jembatan-Jembatan di Tiongkok yang Memacu Adrenalin Para Traveler

Seperti ini penampakan jembatan-jembatan unik di Tiongkok yang memacu adrenalin para traveler.

Liputan6.com, Jakarta Sebagai negara dengan populasi terbesar di dunia dan kekuatan ekonomi terbesar kedua, Tiongkok tampaknya menemukan cara-cara baru untuk menarik dan menghibur para traveler.

Dilansir dari CNN travel berikut beberapa atraksi paling menakutkan yang ditawarkan negeri tirai bambu ini.

Suguhan mengerikan di Tianmen Mountain, Hunan, Tiongkok

Tidak puas hanya dengan satu jalan berlantai kaca, Gunung Tianmen di provinsi Hunan, Tiongkok selatan, memiliki tiga jalan berlantai kaca di mana yang terbaru dibuka pada musim panas 2016 lalu.

Dikenal sebagai Coiling Dragon Cliff Walk, wahana lantai kaca menegangkan setinggi 1.500 meter ini dilapisi kaca setebal 6,35 sentimeter, yang membuat pengunjung seperti melayang di atas puncak gunung.

Mereka yang berani dapat menikmati pemandangan Tongtian Avenue yang dikenal sebagai "Bending Road" berkat 99 tikungan tajamnya. Untuk para pecandu adrenalin bisa mencoba naik mobil kabel terpanjang di dunia, yang membentang sepanjang tujuh kilometer (22.965 kaki).

Jembatan Kaca Terpanjang di Dunia di Hongyagu, Hebei, Tiongkok

Hongyagu Scenic, area Provinsi Hebei saat ini menjadi jembatan kaca terpanjang di dunia. Dan apa yang membuat jembatan kaca setinggi 488 meter (1,600 kaki) ini bahkan lebih menakutkan? Yakni karena kabel suspensi yang membuatnya bergoyang.

Jembatan ini terdiri dari 1.077 panel kaca setebal empat sentimeter (sekitar 1,6 inci), merangkai dua puncak di wilayah timur laut yang berbukit-bukit. Meskipun tampaknya dapat menampung 2.000 orang, hanya 600 orang yang diizinkan melewati jembatan ini.

  

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Platform Kaca Terbesar di Shilinxia, Beijing

Menjulang 32,8 meter (107 kaki) di tepi lembah, Shilinxia Viewing Platform membentang sepanjang 11 meter. Platform kaca yang memacu adrenalin ini menghiasi puncak tertinggi jurang Shinlin, yang berada di distrik Pinggu, 100 kilometer (62 mil) dari pusat kota Beijing.

Jalan melingkar di atas gunung ini dijuluki Flying Saucer atau "Piring Terbang”, yang dibangun dengan paduan titanium, bahan yang digunakan dalam pesawat terbang dan pesawat ulang-alik, sehingga tampaknya bisa menampung 150 ton atau 2.000 orang.

 

3 dari 3 halaman

Pendakian Horor di Mount Huashan, Shaanxi

 

"Most dangerous hike in the world" ✔️ 🌎 🇨🇳 #MountHuashan #China #Mountains #Hiking #DontLookDown

Sebuah kiriman dibagikan oleh Dan Lovell (@dan_lovell) pada

Gunung Huashan di Shaanxi, Tiongkok ini disebut sebagai rumah bagi beberapa jalur paling berbahaya di dunia. Lima puncak terpisah yang mendukung Kota Huayin di provinsi tengah Shaanxi adalah ujian bagi para traveler yang gemar berpetualang.

Jalur ini dikenal dengan nama-nama menakutkan seperti Jurang Seribu Kaki, Celah Seratus Kaki, dan Bukit Naga Hitam. Pejalan kaki hanya bisa bertumpu pada pegangan tangga rantai tipis, dihiasi dengan kunci cinta dari para pasangan yang berani menyematkannya di atas ketinggian.

 

#memories #china #2017秋婚 #xian #mounthuashan #travelbuddies #skywalk #bestview #travel #travelling

Sebuah kiriman dibagikan oleh Mischäl Gruber (@gruber_in) pada

Yurike

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.