Sukses

Tradisi Pernikahan Keluarga Kerajaan Inggris yang Unik

Apa yang membedakan tradisi pernikahan Inggris dan Amerika? Simak keunikannya berikut ini.

Liputan6.com, Jakarta Sebuah pernikahan merupakan perayaan sakral yang dinantikan setiap orang. Dalam kehidupan, banyak kepercayaan-kepercayaan dan tradisi yang dilakukan untuk mewujudkan dan menjalankan sebuah pernikahan penuh makna.

Hal ini juga terjadi pada keluarga kerajaan Inggris. Seperti isu yang sedang hangat, di mana Pangeran Harry akan menikahi aktris ternama Meghan Markle dalam waktu dekat ini. Pesta pernikahan ini merupakan royal wedding yang banyak dinantikan. Perbedaan warga negara serta background pun menjadi perhatian khusus terhadap keduanya. 

Akan tetapi, sesuai kesepakatan, Pangeran Harry dan Meghan Markle akan melaksanakan tata cara pernikahan kerajaan Inggris seperti yang dilakukan sebelumnya oleh sang kakak, Pangeran William dan Kate Middleton.

Dilansir dari marieclaire.com, berikut tradisi pernikahan keluarga kerajaan Inggris yang wajib diketahui.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

1. Pesta lajang

Jangan pilih seseorang menjadi pengiring pengantin jika Ia termasuk dalam 5 kriteria berikut. (Foto: Bridestory.com)

Pesta bujang tampaknya sudah menjadi tradisi umum yang dilakukan para calon mempelai ketika akan menikah. Biasanya para mempelai akan menghabiskan waktu bersama para sahabat dan orang terdekat mereka. Hal ini juga dilakukan oleh anggota keluarga kerajaan Inggris yang akan menikah. Terbang ke negara lain dan menghabiskan waktu sambil bersenang-senang bersama para sahabat menjadi kegiatan yang lumrah dilakukan menjelang pernikahan.

3 dari 7 halaman

2. Pengiring pengantin

Pippa Middleton menjadi pengiring pengantin untuk sang kakak Kate Middleton saat pernikahan dengan pangeran William pada 29 April 2011. (AP Photo/Alastair Grant)

Jika di Amerika para pengiring pengantin berjalan di depan sang mempelai, hal tersebut tidak berlaku bagi pernikahan dengan tradisi Inggris. Para keluarga kerajaan Inggris menempatkan sang mempelai di depan pengiring pengantin mereka. Mempelai berjalan di depan baru setelah itu diiring oleh para bridesmaid yang bertugas.

4 dari 7 halaman

3. Kue pernikahan

Bingung memilih seperti apa kue pengantin yang tepat di hari pernikahan nanti? Simak tipsnya berikut ini. (Foto: Bridestory.com)

Dalam tradisi pernikahan keluarga kerajaan Inggris, mereka kerap menggunakan kue dengan kombinasi rasa buah. Desain kue pengantin pun dibuat bertingkat dan dilengkapi dengan toping marzipan dan gula.

5 dari 7 halaman

4. Makan malam

Jika tradisi Amerika biasanya mengadakan makan malam keluarga dan anggota lainnya yang terlibat pernikahan sehari sebelum pernikahan, hal ini tidak terjadi di Inggris. Mereka akan lebih menikmati waktu tersebut untuk rileksasi dan melakukan hal-hal yang mereka inginkan.

6 dari 7 halaman

5. Topi

Senyum Kate Middleton saat menghadiri pernikahan Pippa Middleton dan James Mathews di Gereja St. Mark, barat London, Sabtu (20/5). Kate melengkapi penampilannya ala bangsawan Inggris lewat topi pink dari Jane Taylor. (AP Photo/Kirsty Wigglesworth, Pool)

Keunikan lainnya yang terlihat dari pernikahan keluarga kerajaan Inggris ialah Topi. Para tamu berlomba-lomba mengenakan aksesori kepala seperti topi dan headpiece dengan aneka model yang membuat semarak pernikahan tersebut.

7 dari 7 halaman

6. Lokasi

Lokasi pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle di Kapel St George. (Andrew Matthews/PA Wire)

Pernikahan Amerika dinilai lebih open minded mengenai lokasi pernikahan mereka, hal tersebut berbeda dengan di Inggris. Mereka memilih tempat-tempat sakral atau yang dinilai memiliki sejarah tersendiri.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini