Sukses

5 Tips Berhemat dan Cepat Bebas dari Utang

Banyak manfaat yang akan diperoleh bila Anda mulai menghemat uang dan pengeluaran rumah tangga. Mulai dari menghapus utang hingga menambah pundi-pundi tabungan.

Liputan6.com, Jakarta - Siapa yang tak mau menghemat uang demi tabungan masa tua? Tentu saja sebagian besar orang menginginkannya, tak terkecuali Anda.

Setiap orang ataupun individu pasti mempunyai cara masing-masing untuk berhemat dan menabung. Baik itu dengan menunda liburan maupun sejumlah cara lainnya.

Merujuk laman Regions,  simak 5 tips ini untuk menghasilkan ide mengenai berbagai cara terbaik menghemat uang dalam kehidupan sehari-hari:

1. Tetapkan Sasaran Tabungan

Satu di antara cara terbaik menghemat uang dengan memvisualisasikan untuk apa Anda menabung. Bila Anda membutuhkan motivasi, maka tetapkan target menabung bersama dengan timeline agar lebih mudah dalam menyimpan.

Contohnya, Anda mau membeli rumah dalam waktu tiga tahun ke depan, atau ingin membeli mobil yang diincar, atau bahkan menabung untuk menikah.

Ketika Anda mempunyai target dan tahu apa yang perlu untuk mengisi tabungan setiap bulannya, maka itu akan berjalan lancar dan tidak sia-sia.

Video Pilihan

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

2. Hapus Utang

 

Anda mencoba menghemat uang melalui penganggaran, namun masih membawa beban utang yang besar. Mulailah semuanya dengan menghilangkan utang tersebut.

Tambahkan berapa banyak yang dihabiskan untuk membayar utang setiap bulan, maka Anda akan melihatnya. Setelah terbebas membayar bunga atas utang, uang itu dapat dengan mudah disimpan. 

Jalur kredit pribadi hanyalah salah satu pilihan untuk mengonsolidasikan utang, sehingga Anda dapat melunasinya dengan lebih baik.

 

3 dari 5 halaman

3. Buat Akun Baru

 

Mayoritas orang yang memisahkan tabungan dari rekening koran akan membantu mengurangi kecenderungan meminjam dari tabungan dari waktu ke waktu. Bila tujuan Anda jangka panjang, pertimbangkan produk dengan tingkat hasil yang lebih tinggi seperti reksa dana pasar uang ataupun lainnya.

 

4 dari 5 halaman

4. Hemat Makan Siang

 

Selain itu, tips penghematan uang yang jelas adalah menemukan tabungan sehari-hari. Bila pada saat bekerja Anda membeli makan siang tentu harus mengeluarkan uang. Namun, bila hendak membawa makan siang dari rumah, Anda akan dapat berhemat.

Anda bisa mengalokasikan uang dari penghematan makan siang tersebut untuk membuat dana darurat. Bisa pula memberikan kontribusi yang signifikan untuk rencana kuliah atau dana pensiun. Sedikit demi sedikit, lama-lama menjadi bukit.

 

5 dari 5 halaman

5. Liburan dengan Staycation

 

Kendati istilah ini mungkin tren, pemikiran di baliknya sangatlah kuat. Alih-alih mengeluarkan beberapa juta rupiah untuk tiket pesawat ke luar negeri, liburan yang menyenangkan pun ternyata dapat dilakukan di dekat rumah. 

Staycation di sekitar kota Anda tetap dapat membuat liburan berkesan dengan tidak mengeluarkan banyak uang. Ajaklah keluarga atau teman Anda untuk menggelar staycation bersama.

 

Penulis:

Helena Yupita

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.