Sukses

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League, Bintang Timnas Indonesia Berpeluang Main di Liga Inggris?

Bintang Timnas Indonesia Elkan Baggott turut merasakan kebahagiaan bersama klub induknya Ipswich Town yang dipastikan promosi ke Liga Inggris 2024/2025 usai mengalahkan Huddersfield dengan 2-0 pada Sabtu (4/5/2024)

Liputan6.com, Jakarta Bintang Timnas Indonesia Elkan Baggott turut merasakan kebahagiaan bersama klub induknya Ipswich Town. The Tractor Boys dipastikan promosi ke Premier League setelah mengalahkan Huddersfield Town dengan 2-0 dalam laga lanjutan Championship yang dihelat di Portman Road pada Sabtu (4/5/2024).

Adalah Wes Burns dan Omari Hutchinson yang menjadi pahlawan kemenangan timnya dengan mencetak masing-masing satu gol di kandang sendiri. Capaian tersebut memastikan Ipswich Town mendampingi Leicester untuk promosi ke kasta tertinggi musim depan.

Menilik jalannya perjuangan The Tractor Boys menuju promosi, klub induk Elkan Baggott memang tampil cukup gemilang di musim 2023/2024. Meski hanya menyandang status sebagai tim promosi dari League One, Ipswich Town langsung mampu menunjukkan taring dalam panggung Championship.

The Tractor Boys tercatat mampu mengoleksi 27 kemenangan, 12 hasil imbang, dan hanya 6 kekalahan dari total 45 pertandingan sebelum laga melawan Huddersfield, Sabtu (4/5/2024) lalu.

Mereka pun sejatinya cuma butuh menambahkan satu angka lagi di klasemen demi memastikan diri tembus ke Liga Inggris 2024/2025. Kendati begitu, Ipswich Town memilih cara terbaik dengan mengemas poin penuh di matchday ke-46 Championship.

Hasil ini sekaligus menandai kali pertama Ipswich Town bakal berkiprah di Premier League sejak 22 tahun, setelah terakhir kali menginjakkan kaki di kompetisi serupa pada musim 2001/2002.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Elkan Baggott Ucapkan Selamat di Media Sosial

Pemain Timnas Indonesia Elkan Baggott yang terafiliasi dengan Ipswich Town, tetapi sedang dipinjamkan ke Bristol Rovers FC, pun turut menyampaikan ucapan selamat melalui media sosial.

Bintang skuad Garuda berusia 21 tahun mengungkap kebanggaannya lantaran klub yang sudah dia perkuat sejak level junior akhirnya berhasil menginjakkan kaki di kasta tertinggi sepak bola Inggris.

"Hari yang luar biasa bua tklub yang sudah saya masuki sejak usia 14 tahun. Premier League!" tulis Baggott melalui unggahan di Instagram pribadinya pada Minggu (5/5/2024) dini hari WIB.

3 dari 3 halaman

Peluang Elkan Baggott Main di Liga Inggris

Dengan keberhasilan Ipswich Town menginjakkan kaki di Premier League 2024/2025, bintang Timnas Indonesia Elkan Baggott turut kebagian kesempatan tampil di kasta tertinggi sepak bola Inggris.

Hal itu lantaran Baggott masih terikat kontrak dengan tim besutan Kieran McKenna hingga musim panas 2025. Adapun Baggott sendiri saat ini sedang memperkuat Bristol Rovers FC yang bermain di League One.

Situs Transfermarkt mencatat masa pinjamannya di klub kasta ketiga Inggris bakal berakhir pada pengujung musim ini. Hanya saja, belum ada kepastian Baggitt bakal masuk dalam rencana pelatih McKenna. Hal itu lantaran dalam beberapa musim terakhir, dia lebih sering dipinjamkan ke klub lain.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.